Advertorial

Peringkat Israel Boleh Kalah Tapi Justru Menang di Berbagai Sektor, Ini Perbandingan Kekuatan Militer Israel dan Iran Tahun 2020

Khaerunisa

Editor

Intisari-Online.com - Telah terlibat perang dingin selama berabad-abad, bagaimana perbandingan kekuatan militer Israel dan Iran?

Jika melihat peringkat kekuatan militer dua negara tersebut secara umum, Iran mengungguli Israel.

Namun, perbedaan peringkat kekuatan militer keduanya hanya selisih tipis.

Selain itu, Israel dapat mengungguli Iran di berbagai sektor, seperti apa rinciannya?

Baca Juga: Sama-sama Menduduki Peringkat Atas Militer Terkuat Dunia, Ini Perbandingan Kekuatan Militer China dan India

Permusuhan yang terjadi antara Israel dan Iran telah berlangsung sejakrevolusi Iran tahun 1979.

Konflik bertahap pun muncul di antara keduanya, di mana Israel menentang program nuklir Iran, sedangkan Iran memberi dukungan terhadap organisasi politik Palestina seperti Hizbullah.

Belakangan ini ketegangan antara Israel dan Iran meningkat sejak Presiden Donald Trump, pada 2018, secara sepihak menarik Amerika Serikat keluar dari Rencana Aksi Komprehensif Bersama (JCPOA), dikutip dari dw.com (2/1/2020).

Rencana tersebut juga dikenal sebagai kesepakatan nuklir Iran 2015, yang bertujuan untuk menghentikan program nuklir Iran dengan imbalan keringanan sanksi.

Baca Juga: Jadi Militer Terkuat di Asia Tenggara, Indonesia Ternyata Pernah Produksi Senjata Militer Canggih, Buat AS dan Australia Langsung Memesannya, Sementara China Gemetar Melihatnya

Penandatangan Eropa untuk JCPOA tidak dapat secara efektif mencabut embargo yang diperbarui pada perdagangan dengan Iran, mendorong Teheran untuk secara bertahap memulai kembali pengayaan uranium ketika kesepakatan itu runtuh pada pertengahan 2019.

Sementara itu, konfrontasi balas dendam terhadap proksi Iran dan AS di Teluk Persia, bersama dengan serangan Israel terhadap proksi Iran di Suriah dan Irak, telah meningkat.

Terlepas dari retorika agresif mereka, para pejabat di kedua negara tersebut tidak menginginkan perang langsung habis-habisan.

Tetapi perbedaan dalam persepsi, komitmen yang memburuk terhadap sisa-sisa JCPOA, dan liku-liku pemilihan umum di Israel, Iran, dan AS semuanya meningkatkan prospek bahwa bentrokan yang tidak disengaja dapat meningkatkan konflik.

Baca Juga: Hasil Pemilu Amerika Sudah Terlihat Jelas, Jika Donald Trump Benar-Benar Lengser Dari Jabatannya, Hal Besar Ini Akan Dialami Oleh Negara-Negara di Asia Tenggara

Ali Vaez, seorang analis Iran untuk International Crisis Group, mengatakan kepada DW bahwa konflik telah menjadi "sekrup yang hanya berputar ke satu arah, semakin tegang dan tegang dari waktu ke waktu."

"Ada risiko serius dari kesalahan perhitungan yang dapat mendorong para pihak ke dalam konfrontasi yang lebih besar dan lebih langsung," kata Vaez.

Itu berarti konfrontasi langsung di antara Israel dan Iran memungkinkan terjadi. Jika demikian, bagaimana perbandingan kekuatan militer Israel dan Iran ini?

Menurut Global Firepower,Iran berada di peringkat ke-14 dari 138 negara, mengungguli Israel yang berada di peringkat 18.

Masing-masing dengan PowerIndex 0,2191 dan 0,3111,yang mana skor PowerIndex 0,0000 menunjukkan sempurna.

Baca Juga: Tak Hanya Kalahkan Telak Donald Trump, Presiden AS Terpilih Joe Biden Juga Pecahkan 4 Rekor Lainnya, 'Raih Vote Terbanyak Sepanjang Sejarah'

Berikut ini rincian perbandingan militer Israel dan Iran menurut GlobalFirepower untuk tahun 2020:

Iran unggul jumlah penduduk dan tentara

Jumlah penduduk Israel yaitu 8.424.904 jiwa. Sementara tentara aktifnya170.000 personel.

Iran memiliki jumlah penduduk dan tentara berkali-kali lipat dari Israel, yaitu83.024.745 jiwa penduduk dan523.000 tentara aktif.

Namun, untuk cadangan personel militernya, ternyata Iran memiliki jumlah yang lebih banyak yaitu 445.000 dibanding Iran yang sebanyak350.000 tentara cadangan.

Anggaran pertahanan hanya selisih tipis

Israel: $ 20 miliar

Iran: $ 19,6 miliar

Kekuatan laut Iran lebih unggul

Di sektor laut, Iran memiliki 34 kapal selam, 7 fregat, 3 korvet, 342 patroli, 8 mine warfare, dan yang tidak dimilikinya yaitu kapal induk dan kapal perusak. Dengan persenjataan ini, Iran berhasil menduduki peringkat ke-6 untuk kekuatan lautnya dari 138 negara yang ada di daftar Global Firepower.

Dengan begitu, Iran mengungguli Israel yang hanya menduduki peringkat ke-35 untuk kekuatan lautnya.

Namun, tak heran jika Iran memperkuat sektor lautnya, karena negara tersebut memiliki kondisi geografi dengan perbatasan perairan laut yang luas, yaitu 2.440 km dibanding Israel yang wilayahnya hanya memiliki 273 km garis pantai.

Untuk kekuatan laut Israel, didukung 5 kapal selam, 4 korvet, dan 45 patroli. Israel tidak memiliki kapal induk, kapal perusak, kapal , regat, dan mine warfare.

Baca Juga: Tak Hanya Kalahkan Telak Donald Trump, Presiden AS Terpilih Joe Biden Juga Pecahkan 4 Rekor Lainnya, 'Raih Vote Terbanyak Sepanjang Sejarah'

Israel mengungguli Iran di sektor udara dan darat

Kalah dari Iran di sektor laut, Israel mengejar dengan kekuatan udara dan daratnya.

Menurut data Global Firepower, Israel mengungguli Iran di dua sektor tersebut.

Di sektor udara, Israel memiliki total pesawat sebanyak 589, dengan 259 pesawat tempur, 18 pesawat serangan khusus, 15 angkutan, 23 misi khusus, 146 helikopter, 48 pesawat serang helos, dan 154 trainers.

Sedangkan Iran memiliki total pesawat 509, dengan 155 pesawat tempur, 23 pesawat serangan khusus, 62 angkutan, 9 misi khusus, 100 helikopter, 12 pesawat serang helos, dan 94 trainers.

Sementara di darat, Israel memiliki 2.760 tank tempur, 10.275 kendaraan lapis baja, 650 artileri self-propelled, 300 artileri lapangan, dan 100 proyektor roket.

Dibanding Iran yang memiliki 2.056 tank tempur, 4.300 kendaraan lapis baja, 570 artileri self-propelled, 2.088 artileri lapangan, dan 1.935 proyektor roket.

Baca Juga: 'Saya Kalah dari Kandidat Terburuk dalam Sejarah Politik', Hampir Pasti Dikalahkan Joe Biden dalam Pilpres, Benarkah Donald Trump Pindah dari AS?

Israel Dirumorkan Punya Senjata Nuklir

Selama ini Israel menentang program nuklir Iran, meski Iran mengakui program nuklirnya sebagai program nuklir damai.

Namun, di sisi lain, Israel diperkirakan telah menjadi salah satu negara yang memiliki senjata nuklir, bersama negara-negara lain seperti AS, Rusia, dan Korea Utara.

Mengutiparmedforces.eu, meski belum bisa dipastikan, ada rumor yang menyebutkan bahwa Israel merupakan negara keenam di dunia yang berhasil meneliti dan mengembangkan persenjataan nuklir sendiri.

Namun, mereka tidak mengkonfirmasi fakta tersebut.

Baca Juga: Orang Palestina yang 'Sekarat' Dipenjara oleh Israel Lebih dari 100 Hari, Banyak Tahanan yang Ungkap Kekerasaan dan Penyiksaan dalam Penjara

Banyak sumber mengklaim bahwa mereka berhasil menyiapkan hulu ledak nuklir yang berfungsi penuh pada tahun 1966.

Terlepas dari tanggal-tanggal awal seperti itu, Israel belum bergabung dengan NPT.Hingga saat ini, mereka tidak mengkonfirmasi atau menyangkal kemungkinan memiliki persenjataan nuklir.

Menurut banyak organisasi, perkiraan jumlah senjata nuklir yang dimiliki Israel bervariasi dari 80 hingga 200 senjata nuklir siap diluncurkan.

Terlebih lagi, beredar rumor bahwa Israel berhasil menyiapkan rudal khusus yang bisa dioperasionalkan dari kapal selam.

Baca Juga: Covid Hari Ini 8 November 2020: Dengan 433.836 Kasus, Indonesia Tertinggi ke-4 di Asia, Sementara Kasus di Global Tembus 50 Juta!

(*)

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait