Advertorial
Intisari-Online.com - Aktivis hak-hak binatang sangat marah setelah seekor ayam diketahui menikmati satu liter bir di sebuah bar di Irlandia.
Dilansir dari Daily Star, Jumat (8/11/2019), masyarakat Dublin, Irlandia, untuk Pencegahan Kekejaman Terhadap Hewan mengecam rekaman video itu.
Rekaman video mengungkap sekelompok pria yang ramai riuh saat si ayam jago mulai meminum bir.
DSPCA (badan pencegahan kekerasan terhadap hewan di Dublin) tidak dapat memverifikasi secara tepat di mana insiden itu terjadi, dengan mengatakan:
"Jika ada yang tahu di mana kejadian ini berlangsung, kami akan meminta mereka untuk menghubungi DSPCA."
Video dari si ayam jago yang dikenal sebagai 'Seamus' ini menarik banyak perhatian publik.
Gillian Bird, juru bicara DSPCA, mengatakan, "Itu hal yang tak dapat kami setujui.
Alkohol tidak boleh diumpankan ke binatang apa pun.
Berbicara kepada Irish Mirror, dia berkata:
“Setiap hewan yang diperlakukan dengan cara ini, sungguh tidak sopan terhadapnya.
Alkohol adalah racun dan tidak boleh diberikan kepada hewan."
Video dimulai dengan sekelompok pria yang mengelilingi ayam saat ia berdiri di atas bar di depan segelas bir.
Laki-laki yang merekam binatang itu lalu berkata, "ayo minumlah."
"Kami sudah membayar untuk itu. Minumlah."
"Dia akan bertarung dengan keren setelah minum ini, kan?"
Ayam itu kemudian menjulurkan kepalanya ke gelas untuk minum ketika penonton tertawa dan bersorak.
Dokter hewan menyarankan bahwa alkohol tidak boleh diberikan kepada burung, atau bahkan binatang apa pun, karena dapat berakibat fatal.