Advertorial

Persoalan Video ‘Ikan Asin’: Sering Dipandang Remeh, Ternyata Ikan Asin Mampu Ubah Dunia Bahkan Bantu Eropa!

Mentari DP

Editor

Berkat proses pengasinan ikan asin, orang Eropa pada Abad Pertengahan berhasil menemukan dunia baru. Begini penjelasannya.
Berkat proses pengasinan ikan asin, orang Eropa pada Abad Pertengahan berhasil menemukan dunia baru. Begini penjelasannya.

Intisari-Online.com – Istilah ‘ikan asin’ menjadi pembahasan dalam beberapa minggu terakhir.

Hal ini karena ucapan Galih Ginanjar dalam video di akun YouTube Rey Utami beberapa waktu lalu.

Dalam video tersebut,Galih Ginanjar melontarkan kata-kata tidak pantas yang diduga tertuju pada mantan istrinya,Fairuz A Rafiq.

Pernyataan Galih Ginanjar yang mengundang polemik, di antaranya ada istilah "ikan asin".

Baca Juga: Kisah Ibu yang Membesarkan Anaknya di Penjara: 'Anak Saya Sudah Sengsara di Dalam Perut, Masa pas di Luar Disia-siakan'

Awalnya mungkinGalih Ginanjar becanda. Namun setelah video tersebut viral, kasus ini langsung masuk ke jalur hukum.

Ya,Fairuz A melaporkan Rafiq kasus ini ke polisi.

Dan beberapa hari lalu, Galih Ginanjar, Rey Utami, dan suaminya Pablo Benua ditetapkan sebagai tersangka oleh Kepolisian Daerah Metro Jaya.

Terlepas dari persoalan antara Galih Ginanjar dan Fairuz A Rafiq, tahukah Anda bahwa ikan asin merupakan jenis makanan yang luar biasa?

Bahkan katanya ikan asin bantu Eropa temukan hal baru. Kok bisa?

Perjalanan ikan asin

Masyarakat modern saat ini kerap menyimpan makanan dalam kulkas. Tujuannya adalah agar makanan tetap layak makan dalam waktu yang cukup lama.

Namun, pernahkah Anda membayangkan apa yang digunakan oleh manusia pada ribuan tahun lalu untuk memastikan makanan mereka tetap layak makan dalam jangka waktu lama?

Baca Juga: Ucapan Galih Ginanjar Soal 'Ikan Asin' Tergolong Pelecehan Verbal, Sengaja Melupakan Janji Juga Termasuk Pelecehan Verbal

Sejak ribuan tahun, manusia melakukan pengawetan makanan untuk memastikan kebutuhan mereka tercukupi dalam waktu yang lama.

Salah satu cara yang digunakan dalam pengawetan ini adalah pengasinan. Metode ini merupakan pengawetan makanan tertua di dunia.

Adalah masyarakat Mesir Kuno yang menyadari penggunaan garam bisa untuk mengawetkan makanan.

Semula mereka mengawetkan daging lalu berbagai jenis makanan lain, bahkan mumi.

Bagi budaya Romawi Kuno, pengasinan juga menjadi salah satu aktivitas penting.

Pasalnya, dengan cara ini mereka "mengamankan" persediaan makanan yang cukup untuk beberapa waktu.

Pengasinan Ikan

Pengasinan juga telah dilakukan oleh para nelayan di berbagai belahan dunia sejak ribuan tahun.

Para nelayan mengasinkan ikan tangkapan mereka di laut untuk memastikan bisa bertahan hingga mereka kembali ke daratan.

Meski begitu, cara pengasinan ini berbeda di tiap wilayah. Di beberapa negara, pengasinan dilakukan dengan metode kering.

Sedangkan beberapa wilayah lain menggunakan metode basah. Kedua metode ini sama-sama menggunakan memanfaatkan sifat garam.

Baca Juga: Remaja Loncat dari JPO Karena Tak Tahan Diperkosa dan Dicekoki Obat Terlarang: Catat, Ini Efek Penggunaan Obat Terlarang!

Sebagai informasi, garam akan mengeluarkan kelembapan dari makanan. Sedangkan, seperti yang kita tahu, bakteri sangat suka tempat lembap.

Karena kelembapan berkurang, maka bakteri penyebab pembusukan akan lebih sulit hidup.

Selain itu, garam memiliki sifat hipertonik.

Sel yang hidup di lingkungan hipertonik akan mengalami dehidrasi melalui osmosis dan mati atau tidak aktif.

Berkat proses pengasinan ini, orang Eropa pada Abad Pertengahan berhasil menemukan dunia baru.

Dengan makanan yang diawetkan, mereka bisa berlayar selama berbulan-bulan di tengah lautan.

Ikan hidup di laut, kok harus diasinkan?

Tapi, mungkin yang jadi pertanyaan lain, bagaimana ikan yang hidup di laut tetap harus diasinkan agar bisa awet?

Faktanya, sebagian besar bakteri baru akan mati atau tidak aktif dalam kadar garam lebih dari 10 persen. Sedangkan, air laut hanya mengandung 3,5 persen garam.

Dengan kata lain, makanan baru bisa awet dalam kadar garam 3 kali lipat dari air laut. (Resa Eka Ayu Sartika)

(Artikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "Penemuan yang Mengubah Dunia: Ikan Asin, Bantu Eropa Temukan "Dunia Baru"")

Baca Juga: Ucapan Galih Ginanjar Soal 'Ikan Asin' yang Berujung di Penjara, Komnas Perempuan: Itu Pelecehan Verbal Terhadap Perempuan!

Artikel Terkait