Advertorial
Intisari-Online.com - Siapa tak kenal Bill Gates, orang terkaya di dunia yang mendirikan perusahaan Microsoft?
Apa pun yang dilakukan Bill Gates nampaknya menjadi berita yang menarik untuk diikuti, seperti yang dilakukannya kali ini.
Bill Gatesmenarik perhatian warganet Indonesia karena sebuah postingan di instagramnya@thisisbillgatespada Jumat (19/4/2019) lalu.
Sebuah foto yang diunggahnya, memperlihatkanBill Gatestengah melepaskan nyamuk yang dapat mencegah penyebaran demam berdarah.
Baca Juga : Kisah Sedih Mahasiswa yang Kerja Keras Demi Sekolahnya, Namun Orang Tuanya Tak Pernah Datang ke Wisudanya
Yang menark perhatian wargenet adalah,Bill Gatesdalam foto tersebut terlihat memakaiBlangkon.
Seperti yang kita tahu,Blangkonadalah tutup kepala yang dibuat dari batik dan digunakan oleh kaum pria sebagai bagian dari pakaian tradisional Jawa.
Dalam caption di postingannya, Bill Gates mengaku saat itu dirinya sedang dalam misi penelitian proyek pembasmian demam berdarah di Indonesia.
Ia diberikan blangkon oleh tuan rumah dalam kunjungannya tersebut.
Baca Juga : Bikin Sendiri Jus Lidah Buaya, yang Segar untuk Berbuka Puasa
"Saat itu saya melepaskan nyamuk yang terinfeksi bakteri umum yang dapat mencegah penyebaran demam berdarah selama perjalanan ke Indonesia. Tuan rumah memberi saya blangkon, penutup kepala tradisional Jawa, untuk dipakai saat berkunjung," tulis Bill Gates.
Postingan Bill Gates ini mendapat ribuan komentar dari warganet. Tak sedikit yang berasal dari Indonesia.
"Salam dari Indonesia pak Bill Gates, kami dari Jawa timur, kota Sidoarjo," tulis @wahyu_kagawa.
Baca Juga : Ini 5 Tips Kesehatan Mental untuk Para Milenial
"Hello from Indonesia sir.. (Halo dari Indonesia Pak)" tulis @rickyhutajulu08.
"Monggo pinarak teng nggen kulo mbah Bill Gates. (Mari mampir rumah saya kakek Bill Gates), tulis @novianto.90.
Berkunjung ke Indonesia tahun 2014 lalu
Foto yang diunggah Bill gates tersebut adalah fotonya saat berkunjung ke Indonesia tahun 2014 lalu.
Baca Juga : Korban Tewas Mencapai 207 Orang, PM Sri Lanka Sudah Tahu Ada Rencana Serangan Bom
MelansirKompas.com, salah satu orang terkaya di dunia itu berkunjung ke Yogyakarta pada 5 April 2014.
Kunjungan tersebut terkait dengan penelitian Eliminate Dengue, proyek pembasmian demam berdarah, di kota yang bersangkutan.
Tak banyak yang mengetahui kegiatan orang terkaya di dunia itu selama kunjungannya di Yogyakarta karena memang bersifat tertutup atas permintaan sang istri, Mellinda Gates.Media hanya mengetahui bahwa dia menyalurkan bantuan untuk proyek penelitian.
Namun melalui blog pribadinya tertanggal 25 April 2014, Gates menceritakan bahwa selama kunjungannya ke Yogyakarta tersebut ia juga diminta untuk meninjau proyek pemberantasan nyamuk demam berdarah yang dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM).
Baca Juga : Derita Infeksi Saluran Kemih? Coba Hindari 6 Makanan Berikut Ini
Proyek yang diberi nama Eliminate Dengue Project tersebut pada intinya adalah usaha memberantas nyamuk demam berdarah dengan menyebarkan nyamuk yang telah diinfeksi dengan bakteri Wolbachia.
Wolbachia sendiri adalah bakteri yang bisa mencegah penyebaran virus penyebab demam berdarah yang dibawa oleh nyamuk Aedes aegypti. (
Artikel ini pernah tayang di Suar.id dengan judul "Unggah Foto Pakai Blangkon, Instagram Bill Gates Orang Terkaya di Dunia Diserbu Warganet Indonesia"