Find Us On Social Media :

Berhubungan Seks, Satu dari 6 Cara 'Menyenangkan' untuk Menjaga Kemampuan Otak

By Ade Sulaeman, Kamis, 7 September 2017 | 17:45 WIB

Sedangkan dopamine adalah neurotransmitter penting  yang terdapat pada otak manusia, yang berfungsi sebagai pengantar pesan atau rangsangan antar saraf dan sebagai hormon.

4. Peluk anjing atau kucing

Merawat seekor binatang setiap hari dapat berkontribusi untuk kesehatan otak yang baik.

Memeluk binatang berbulu itu mengurangi tingkat hormon stres kortisol dan mengeluarkan oktosin otak.

5. Berbicara lantang

Saat Anda berbicara keras Anda mengingatnya dua kali, karena Anda punya memori dari suara dan pendengaran.

Ilmuwan menyebut hal ini sebagai efek produksi, dan itu menuntun otak Anda menyimpan informasi lebih lama.

6. Cari ketenangan

Meditasi setiap hari selama 15-30 menit dapat membantu mengurangi stress dan juga mengembangkan fungsi otak.

Peserta yang ikut penelitian ini memperlihatkan kognitif  dan kesehatan lebih baik.

Penurunan hippocampusnya juga melambat. Hippocampus adalah bagian otak yang bertanggung jawab akan memori.

Cobalah untuk duduk sendirian di tempat yang sunyi dan tarik nafas dengan hitungan sampai 3, lalu keluarkan dengan hitungan sampai 5.

Lepaskan pikiran dan biarkan berlalu dari kepala Anda.

Anda bisa ikut kelas yoga atau mempraktekkan sendiri dengan melihat videonya di rumah. Baik yoga maupun latihan otak bisa meningkatkan memori verbal.

“Yoga menambah manfaat meningkatnya memori visual-spatial, yaitu memori yang membantu menginggat lokasi,” tutup Dr. Marilyn Glenville.