Find Us On Social Media :

Kisah Rahasia Hantu-hantu di Istana Inggris yang Dibawa Hingga ke Liang Kubur

By Ade Sulaeman, Kamis, 27 Juli 2017 | 19:40 WIB

Puri Glamis di Inggris

"Pada malam hari, pintu kamar tidur di sebelah ruang itu suka tiba-tiba terbuka sendiri. Walaupun dikunci, digembok atau diganjal dengan lemari, keesokan harinya tetap saja ketahuan pintu itu telah kembali terbuka.  Jadi orang tua saya menyuruh dindingnya dirobohkan dan pintunya dipindahkan ke ruang lain di lantai atas."

Menurut Lady Granville, salah sebuah kamar yang bersebelahan dengan kamar yang biasa dipakai Ibu Suri di puri itu juga dianggap angker.

"Orang yang tidur di situ bakal merasa tidak tenang. Pernah ada yang merasa seprai mereka ditarik-tarik. Akhirnya kamar itu diubah menjadi kamar mandi Ibu Suri dan gangguan pun hilang."

Kemenakannya, Earl of Strathmore ke-16, menceritakan pelbagai hantu lain di sana. Umpamanya saja hantu perempuan tidak berlidah, yang berlari menyeberangi taman sambil menunjuk-nunjuk mulutnya yang berdarah-darah.

Ada pula hantu yang dijuluki Jack the Runner, la pernah terlihat berlari di halaman depan, disebut Angles' Park, di bawah sinar bulan.

(Baca juga: Lonceng Penyihir yang Terus Menghantui Satu Keluarga Hingga Keturunannya)

Ada lagi The Mad Earl, hantu yang biasa hilir mudik di atas atap.

Selain itu masih ada The Black Boy. Hantu kecil berkulit hitam itu biasa duduk di bangku batu dekat pintu ke ruang duduk Ibu Suri. Diperkirakan ia pelayan negro dari masa kira-kira 200 tahun lalu yang diperlakukan kurang baik.

Sedangkan Earl Beardie Crawford adalah hantu salah seorang nenek moyang mereka. la selalu kedengaran melempar-lemparkan dadu.

Konon ia sedang mabuk-mabukan sambil berjudi dengan Raja Setan. Kadang-kadang ia tampak di salah satu kamar tidur di Puri Glamis, sedang duduk dekat perapian.

Tubuhnya besar, wajahnya sudah sangattua, sedangkan janggutnya panjang tergerai.

Dada Monster of Glamis berbulu seperti keset The Mad Earl dikenal pula sebagai the Monster  of Glamis.