Intisari-Online.com – Rumah Ecclescrieg di St. Cyrus, Aberdeenshire, merupakan tempat berhantu. Bram Stoker biasa menghabiskan hari liburnya di Cruden Bay yang berada di dekatnya.
Konon penulis Irlandia ini memakai rumah tua itu sebagai inspirasi untuk kastil Pangeran Drakula.
(Baca juga:Lonceng Penyihir yang Terus Menghantui Satu Keluarga Hingga Keturunannya)
Tempat itu dianggap berhantu akibat kutukan terhadap pemilik semula, yakni keluarga Forsyth-Grant Semuanya berawal ketika Osbert Clare Forsyth-Grant, yang tinggal sejak tahun 1880 hingga 1911, bergabung dengan Angkatan Laut melawan keinginan ayahnya.
Diduga dia berlayar dari Montrose untuk mengomandoi sebuah kapal pemburu ikan paus dengan awak kapal yang terdiri dari suku Skot dan Eskimo.
Sesuatu terjadi di antara Osbert dan anak buah Eskimonya, namun tidak seorang pun tahu dengan rinci dan akhirnya mereka mengutukinya beserta keluarganya.
Tidak lama kemudian, kapalnya yang bernama Seduisante terdampar akibat badai dan lenyap dari penglihatan.
Rupanya terjadi pemberontakan dan pembunuhan di atas kapal, tetapi tak seorang pun tahu dengan pasti. Beberapa orang Eskimo yang masih hidup kemudian menuturkannya.
Jenasah Grant tidak pernah ditemukan dan konon ayahnya tidak pernah melupakan peristiwa itu. la terus berdiri di teras sambil memandang ke arah lautan dengan teropongnya sambil terus berharap putranya kembali.
(Baca juga:Menurut Teori Konspirasi Vladimir Putin adalah Drakula yang Abadi, Benarkah?)
Pria tua itu masih terlihat berjalan-jalan di tempat itu sampai sekarang, menanti putranya yang tidak kunjung pulang.
(Seperti pernah dimuat di Buku Ratapan Arwah; Kisah Nyata Kutukan & Tulah – Intisari)