Find Us On Social Media :

Mengenal Kerajaan Siak Sri Indrapura, Kerajaan Pada Masa Lampau Yang Bercorak Melayu Islam

By Moh. Habib Asyhad, Sabtu, 2 September 2023 | 16:17 WIB

Kerajaan Siak Sri Indragiri, kerajaan pada masa lalu yang bercorak Islam. Terletak di Riau sekarang.

Selain itu, Sultan Syarif Hakim bahkan berkesempatan untuk berkunjung ke Eropa, yaitu Jerman dan Belanda.

Keruntuhan Kerajaan Siak diawali dengan ekspansi kolonialisasi Belanda ke kawasan timur Pulau Sumatera.

Salah satu akibat dari ekspansi Belanda tersebut adalah wilayah kedaulatan Siak menjadi semakin sempit.

Pada 1840, Sultan Siak dipaksa untuk menandatangani perjanjian dengan Inggris, yang menyebabkan wilayahnya menjadi semakin sempit lagi.

Kemudian pada 1858, Kesultanan Siak benar-benar kehilangan kedaulatannya setelah menandatangani perjanjian dengan Belanda.

Perubahan ini juga membuat pengaruh hegemoni Siak atas wilayah-wilayah yang pernah dikuasainya lenyap.

Kendati demikian, Kesultanan Siak masih mampu bertahan sampai masa kemerdekaan Indonesia.

Barulah setelah Kemerdekaan Indonesia diproklamasikan pada 17 Agustus 1945, sultan terakhir Siak, Sultan Syarif Kasim II, menyatakan kerajaannya bergabung dengan Republik Indonesia.

Peninggalan Kerajaan Siak Sri Indrapura Istana Asserayah Hasyimiah atau Istana Siak Patung Sultan Syarif Hasyim Masjid Raya Syahabuddin Mahkota kerajaan Meriam buntung

Itulah sejarah singkat kerajaan Siak, kerajaan bercorak Islam yang berada di Riau.