Find Us On Social Media :

Ramadan Berkah Itu Benar Adanya, Negara Indonesia Ternyata Lahir Saat Bulan Puasa

By Moh. Habib Asyhad, Kamis, 23 Maret 2023 | 14:13 WIB

Momen ketika Bung Karno membacakan teks proklamasi kemerdekaan Indonesia bertepatan dengan hari kesembilan bulan puasa.

Peristiwa ini menunjukkan bahwa dengan semangat juang yang tinggi dan keimanan yang kuat kepada Allah SWT, bangsa Indonesia mampu meraih kemerdekaannya dari penjajahan asing.

Bung Karno beli sate ayam untuk berbuka puasa

Ada cerita menarik di sekitar proklamasi ini terkait bulan puasa dan sate ayam.

Pada 18 Agustus 1945, sehari setelah proklamasi, Bung Karno memesan 50 tusuk sate ayam untuk berbuka puasa.

Dalam buku Bung Karno, Penyambung Lidah Rakyat, Bung Karno dipilih secara aklamasi sebagai presiden pertama Indonesia dalam rapat PPKI di Gedung Raad van Indië (sekarang Gedung Kementerian Luar Negeri).

Setelah itu, ia pulang berjalan kaki karena belum memiliki mobil dinas.

Di tengah perjalanan, ia bertemu dengan tukang sate yang sedang berdagang di pinggir jalan.

Dia kemudian meminta tukang sate tersebut untuk membuatkan 50 tusuk sate ayam.

Kabarnya, ini menjadi perintah pertama Bung Karno sebagai presiden kepada rakyatnya.

Namun tidak diketahui pasti apakah Bung Karno memesan sate itu saat hari masih terang atau sudah lepas waktu Maghrib.