Find Us On Social Media :

Terkenal dengan Mitosnya sebagai Jelmaan Siluman, Ini Fakta-fakta Buaya Putih, Salah Satu Hewan Langka!

By Khaerunisa, Rabu, 1 Maret 2023 | 16:30 WIB

Buaya putih.

Intisari-Online.com - Di Indonesia, buaya putih terkenal dengan mitosnya sebagai jelmaan siluman.

Film tentang siluman buaya putih pun menjadi salah satu film terbaik ratu horor Indonesia, Suzzana.

Ya, bagi Anda penggemar film-film Suzzana, tentu tak asing dengan film berjudul Ratu Buaya Putih (1988).

Dalam film tersebut, Suzzana berperan sebagai siluman buaya bernama Larsih yang membalaskan dendam terhadap seorang pawang buaya.

Ada berbagai mitos soal buaya putih di Indonesia, misalnya di sungai Brantas Kediri, cerita berkembang tentang munculnya buaya yang satu ini.

Dipercaya masyarakat setempat bahwa kemunculan buaya putih merupakan pertanda akan adanya tumbal orang yang meninggal di sungai tersebut.

Mitos lainnya mengaitkan kemunculan buaya putih dengan perubahan kondisi politik di wilayah kediri.

Buaya putih juga dipercaya menjadi penunggu Bendungan Barungbug di Jawa Barat. Konon melalui orang yang kesurupan di darah tersebut, penunggu bendungan memperingatkan agar pengunjung jangan berbuat tidak senonoh atau mengotori sekitar bendungan.

Mitos serupa ada di Danau Laut Dendang, Sumatera Utara. Diyakini sang penunggu bersembunyi di bawah pohon kayu pule yang tumbuh di sekitar danau tersebut.

Dengan kepercayaan itu, masyarakat mengingatkan para wisatawan untuk berlaku sopan di daerah tersebut.

Jika kita sering mendengar mitos tentang buaya putih, lalu seperti apa sih fakta-fakta hewan yang satu ini?

Baca Juga: Film Krai Thong (2001) Ceritakan Pemburu Buaya Siluman, Bukan Sembarang Cerita, Film Ini Terinspirasi Legenda Thailand Terkenal