Find Us On Social Media :

Menikah pada Usia 16, Hidupnya Didedikasikan untuk Negaranya, Inilah Kisah Tragis dari Kehidupan Ratu Min alias Permaisuri Myeongseong, Ratu Korea Terakhir

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 16 Juli 2022 | 16:10 WIB

Ratu Min, ratu terakhir Korea.

Ratu  Min mencoba mengimbangi pengaruh Jepang dengan menjangkau China, Rusia, dan negara-negara barat lainnya.

Dia juga mengambil banyak langkah untuk memodernisasi dan menata ulang militer Korea, termasuk mengirim misi pencari fakta ke Jepang dan Amerika Serikat.

Sepupu Ratu Min, Min  Yeong-ik, memimpin misi pencarian fakta ke Amerika Serikat.

Sekembalinya, dia mengatakan, “Saya membayangkan Seoul dengan gedung-gedung  menjulang yang dipenuhi dengan bangunan Barat yang akan menempatkan dirinya kembali di atas orang barbar Jepang.

Kita harus mengambil tindakan, Yang Mulia, tanpa ragu-ragu, untuk lebih memodernisasi kerajaan yang masih kuno ini.”

Pemerintah Meiji Jepang menganggap Ratu Min sebagai penghalang ekspansi ke luar negeri.

Upaya untuk mengeluarkannya dari arena politik, yang diatur melalui pemberontakan yang gagal yang didorong oleh ayah  Raja Gojong, yaitu Heungseon Daewongun (seorang bupati berpengaruh yang bekerja dengan Jepang), memaksa Ratu Min mengambil sikap lebih keras terhadap pengaruh Jepang.

Sepanjang hidupnya, Ratu Min didedikasikan untuk melindungi kemerdekaan Korea dan memodernisasi bangsa.

Dia dibunuh pada tahun 1895.

Namin, dia akan selalu dikenang karena warisannya dalam sejarah Korea.

Baca Juga: Tercatat dalam Sejarah Korea Sebagai Permaisuri yang Bejat dan Jahat, Inilah Janda Permaisuri Cheonchu, Memerintah Korea dengan Tangan Besi, Selingkuh Setelah Jadi Janda, Namun Berjasa Bagi Negaranya

 Baca Juga: ‘Manik-manik Kematian’, Ritual Kematian Korea Selatan, Ubah Abu Kremasi Orang Meninggal Jadi Manik-manik Indah yang Dipajang dalam Wadah Kaca atau di Piring

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di