Find Us On Social Media :

Ini Jelaskan Apa Peran Indonesia dalam Bidang Ekonomi di ASEAN

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 13 Mei 2022 | 14:05 WIB

(Ilustrasi) Ini jelaskan apa peran Indonesia dalam bidang ekonomi di ASEAN.

Dengan adanya MEA, kegiatan ekonomi di Indonesia dan negara anggota ASEAN lainnya akan semakin berkembang.

Hambatan perdagangan internasional di kawasan Asia Tenggara pun akan semakin jarang ditemukan.

MEA juga mendorong integrasi ekonomi antar negara di kawasan Asia Tenggara agar bisa terlaksana dengan baik.

2. Alur Laut Kepulauan Indonesia sebagai Jalur Kapal Niaga

Indonesia merupakan negara kepulauan pertama di dunia yang memiliki bagan pemisah alur laut atau TSS Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI) I dan ALKI II.

ALKI merupakan alur laut di wilayah perairan Indonesia yang bebas dilayari oleh kapal-kapal internasional atau freedom to passage.

Jalur pelayanan kapal niaga di wilayah ASEAN juga semakin strategis karena adanya pemberlakuan ALKI di wilayah Indonesia.

3. Lumbung padi ASEAN

Di kawasan Asia Tenggara, melansir kompas.com, Thailand dan Vietnam dikenal sebagai lumbung padi.

Selain kedua negara tersebut, negara ASEAN lainnya juga turut menyediakan cadangan pangan saat keadaan darurat, termasuk Indonesia.

Pembangunan lumbung padi ASEAN ini ditujukan agar dapat memenuhi kebutuhan semua negara ASEAN melalui perluasan, penguatan, dan juga menjamin keberlanjutan kerja sama antarlintas negara.

Maka jelaslah apa peran Indonesia dalam bidang ekonomi di ASEAN yang sangat besar itu.

Baca Juga: Peran Indonesia dalam Perdamaian Dunia, Melalui Organisasi Berikut!

 Baca Juga: Ini Peran Indonesia dalam Hubungan Kerjasama dengan Negara di Asia Tenggara dalam Bidang Sosial

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari