Find Us On Social Media :

Sempat Kapok Kobarkan Perang dan Bantuan Barat Cuma Bikin Dirinya Makin Pusing, Kini Zelensky Galang Dana dari Seluruh Dunia untuk Bantu Ukraina Menangkan Perang

By Muflika Nur Fuaddah, Jumat, 6 Mei 2022 | 15:24 WIB

(Ilustrasi) Perang Rusia-Ukraina, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky

Zelensky juga meminta orang-orang di seluruh dunia untuk membantu Ukraina mengalahkan Rusia.

"Hanya bersama-sama kita memiliki peluang menghentikan perang dan membangun kembali apa yang telah dihancurkan Rusia."

Dia mengatakan, Ukraina akan selalu mengingat kontribusi mereka.

Ini bukan upaya penggalangan dana pertama yang diluncurkan oleh Pemerintah Ukraina.

Pada pertengahan Maret, pemerintahan Zelensky meluncurkan situs web "Bantuan untuk Ukraina" yang dapat diakses di donate.thedigital.gov.ua, dalam kemitraan dengan perusahaan kripto FTX dan Everstake.

Semua donasi disalurkan ke bank sentral Ukraina. Donatur dapat menyumbang melalui 10 mata uang kripsto termasuk Bitcoin, ether, tether, dan dogecoin.

Upaya ini langsung meroket dan situs resminya menulis twit pada 19 Maret:

"Lebih dari $60 juta (Rp 867,3 miliar) disumbangkan, dengan $10 juta (Rp 144,5 miliar) disumbangkan dalam beberapa hari!"

Kyiv telah menerima bantuan militer Barat, tetapi kekuatan militernya tetap jauh lebih kecil daripada Rusia.

Zelensky (44) berbicara kepada parlemen di seluruh dunia hampir setiap hari, meminta dukungan di tengah invasi Rusia.

Baca Juga: Zelensky Makin Gemetaran, Rusia Sukses Uji Rudal 'Unik' Mereka dan Akan Diadopsi Oleh Militer Rusia Secepatnya, Putin Makin Sesumbar!

(*)