Find Us On Social Media :

Termasuk Hujani Musuh dengan Panah Api, Inilah 5 Senjata Penghancur dari China Kuno, Mampu Bikin Musuh Kewalahan

By Khaerunisa, Senin, 25 April 2022 | 15:20 WIB

Ilustrasi. Senjata Penghancur dari China Kuno.

Intisari-Online.com - China kini merupakan salah satu pemilik militer paling kuat di dunia, memiliki banyak senjata militer yang membuatnya berada di peringkat atas kekuatan dunia.

Soal senjata militer, rupanya telah ada berbagai jenis senjata penghancur dari China sejak dulu.

Kita mengenal bubuk mesiu sebagai zat mematikan yang diciptakan oleh orang China zaman dulu.

Zat mematikan itu pada awalnya dimaksudkan sebagai ramuan untuk keabadian untuk kaisar China, tetapi ternyata kemudian sebaliknya, malah menjadi bahan mematikan.

Bubuk mesiu selanjutnya menjadi bahan dasar bagi banyak senjata modern, termasuk senjata api.

Berikut ini 5 senjata penghancur dari China Kuno, melansir historyofyesterday.com:

1. Peluncur seratus panah api

Ketika orang Cina pertama kali menggunakan bubuk mesiu, itu hanya sebagai obor untuk menyalakan panah yang dapat menyebabkan lebih banyak kerusakan di medan perang.

Baca Juga: Kehidupan Lin Siniang: 'Perempuan Nakal' yang Pada Umur 6 Tahun Sudah Kuasai Seni Bela Diri hingga Dijadikan Istri Raja China dan Jadi Guru Bagi Para Selir

Baca Juga: Digambarkan Sebagai Orang Bodoh, Bahkan Tak Bisa Membaca dan Tak Kompeten Menjadi Raja, Inilah Zhu Youxiao, Kaisar Cina yang Berkuasa Cuma Dikadali Bawahannya Saja

Itu berarti bahwa seorang prajurit harus memasukkan panah satu per satu, menembaki musuh yang mendekat, dan bubuk mesiu hanya menyalakannya.

Itu memang berhasil tetapi penggunaan oleh tentara yang lambat kemudian menjadi tidak efisien.