Find Us On Social Media :

Penyebab Kemunduran Sriwijaya Adalah Beberapa Faktor Ini, Apa Saja?

By Khaerunisa, Rabu, 13 April 2022 | 16:00 WIB

Ilustrasi. Penyebab kemunduran Sriwijaya.

Intisari-Online.com - Penyebab kemunduran Sriwijaya adalah beberapa faktor ini.

Kerajaan Sriwijaya merupakan kerajaan maritim bercorak Buddha yang berdiri abad ke-7.

Pendirinya adalah Dapunta Hyang Sri Jayanasa dan terletak di daerah Palembang Sumatera Selatan.

Kerajaan ini mencapai puncak kejayaannya sekitar 2 abad setelah pendiriannya, yaitu abad ke-9.

Raja Balaputradewa merupakan raja yang membawa Sriwijaya ke puncak kejayaan kerajaan ini.

Kemudian 2 abad setelah itu, abad ke-11, kerajaan ini mulai mengalami kemunduran.

Kemunduran perlahan melanda berbagai bidang kehidupan, seperti ekonomi dan politik.

Berikut ini bberapa hal menjadi faktor penyebab kemunduran kerajaan Sriwijaya.

Baca Juga: 7 Prasasti Kerajaan Sriwijaya, Salah Satunya Ditemukan di Thailand

Baca Juga: 11 Candi Peninggalan Kerajaan Mataram Kuno yang Perlu Anda Ketahui

1. Serangan Colamandala

Serangan Colamandala menjadi salah satu penyebab runtuhnya Sriwijaya.