Find Us On Social Media :

Makin Brutal, Militer Rusia Sudah Kepung Mariupol dari Segala Arah, Tembaki Siapapun yang Berani Masuk atau Keluar dari Kota, Mayat-mayat Dibiarkan di Jalanan 

By Mentari DP, Kamis, 24 Maret 2022 | 17:30 WIB

Pasukan Rusia mengempung kota pelabuhan Mariupol.

Intisari-Online.com - Setelah gagal merebut ibu kota Ukraina, Kyiv, kini militer Rusia mengepung kota pelabuhan Mariupol.

Mariupol sendiri adalah target strategis utama bagi militer Rusia.

Militer Rusia lalu menuntut para pejuang di Mariupul untuk meletakkan senjata mereka.

Lalu setelahnya mereka bisa aman untuk meninggalkan kota.

Namun Ukraina sendiri menolak untuk melakukannya.

Sehingga dilaporkan sekitar 300.000 orang diyakini terjebak di sana.

Padahal kini persediaan hampir habis dan bantuan diblokir untuk masuk.

Apalagi warga di sana telah mengalami pengeboman Rusia selama berminggu-minggu tanpa listrik atau air yang mengalir.

Oleh karenanya, Dmytro Gurin, seorang anggota parlemen Ukraina, mengatakan Rusia sedang berusaha membuat kota pelabuhan Mariupol yang terkepung mengalami kelaparan agar menyerah.

Baca Juga: Nyawanya Sudah Jadi Incaran Tentara Pembunuh Bayaran, Lagi-lagi Zelensky Selamat dari Upaya Pembunuhan, Pelakunya Diduga 'Berhubungan' dengan Vladimir Putin

Baca Juga: Digembor-gemborkan Bakal Digunakan Rusia pada Perang di Ukraina, Terkuak Ini Syarat Mutlak Rusia Jika Ingin Gunakan Senjata Nuklirnya

"Rusia tidak membiarkan konvoi kemanusiaan memasuki kota dan kita melihat dengan jelas sekarang bahwa tujuan Rusia adalah untuk mulai menciptakan kelaparan di kota,” ujar Gurin seperti dilansir dari bbc.com pada Kamis (24/3/2022).