Find Us On Social Media :

Padahal Dikenal sebagai Teman Lama Sekaligus Teman Dekat, Mengapa Mendadak China Justru Diyakini Seolah-olah Bermusuhan dengan Korea Utara hingga 'Terancam' Jadi Sasaran Militer?

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 10 Februari 2022 | 18:03 WIB

Kim Jong Un Pemimpin Korea Utara

Intisari-Online.comKorea Utara telah membangun pangkalan militer rahasia di dekat perbatasan dengan China.

Lembaga think tank AS telah menemukan kompleks luas militer Korea Utara di dekat perbatasan dengan China.

Frank Smith, wartawan yang berbasis di Seoul, menjelaskan setiap langkah Barat yang membidik situs rudal di Korea Utara bisa membuat marah Beijing.

Smith mengatakan kepada TRT World:

"Ini bukan pangkalan pertama, tetapi ruang lingkupnya memang beda.

"Kompleks yang besar ini mampu menampung resimen, dan lokasinya hanya 25 kilometer dari China.

"Ini bisa menyinggung sekutu Korea Utara di Beijing.

"Pangkalan militer ini juga menguraikan kerahasiaan sekitar 20 pangkalan lainnya."

Baca Juga: Gara-Gara Punya Senjata yang Bisa Hancurkan Amerika Hingga Berani Menantang 'Anak Emasnya' Negara Ini Nasibnya Bakal Seperti Korea Utara Dicecar Habis-Habisan Oleh AS

Baca Juga: 'Rencana Cerdik Kim Jong Un' untuk Mengelabui Amerika, Sembunyikan Rudal Korea Utara di Bawah Tanah dekat Perbatasan China, Rupanya Ini Tujuannya

Dia menambahkan: "Ruang lingkup ini menekankan keinginan Korea Utara untuk mendapatkan dan mempertahankan pencegahan nuklir yang kredibel."

Korea Utara menyombongkan diri dengan mengatakan pada hari Selasa bahwa mereka adalah segelintir negara di dunia yang memiliki senjata nuklir dan rudal canggih.