Find Us On Social Media :

Di Masa Majapahit Juga Sudah Dikenal Transmigrasi Bahkan Sampai ke Papua Sana, Ini Buktinya

By May N, Kamis, 18 November 2021 | 17:09 WIB

Peninggalan kerajaan Majapahit.

Mereka sudah menetap di Papua dalam waktu yang sangat lama.

Pendatang sudah lama datang ke Papua, bahkan sejak Kerajaan Majapahit berkuasa.

Bukti paling tua kedatangan pendatang di tanah Papua tercatat dalam naskah perjalanan para utusan kaisar Tiongkok di Nusantara.

WP Groeneveldt seorang peneliti Belanda menulis 'Nusantara dalam Catatan Tionghoa' menjelaskan jika penguasa kerajaan-kerajaan di Sumatera dan Jawa menghadiahi Kekaisaran Tiongkok dengan berbagai upeti sejak abad ke-9.

Baca Juga: Nafsu Menggebunya untuk Jadi Presiden Ditolak Rakyat Papua dan Diabaikan Australia, Benny Wenda Kini Malah Mengemis Dukungan dari Negara Penjebak Negara Miskin Ini

Kegemaran kaisar salah satunya adalah burung-burung dengan warna-warni yang indah dan tidak ada di negerinya.

Contohnya adalah burung kasuari, burung nuri hitam, dan burung buceros.

“Ada seekor burung penghasil crane-crest (mahkota bangau) yang terkenal. Burung ini sebesar angsa, berbulu hitam, lehernya panjang, dan memiliki paruh runcing. Tengkorak kepalanya kira-kira setebal 2,5 cm. Tengkorak ini berwarna merah di luar dan berwarna seperti lilin malam berwarna kuning di dalam. Bentuk tengkorak ini sangat bagus sehingga disebut mahkota bangau,” tulis Groeneveldt.

Burung-burung yang terekam dalam catatan penjelajah Tiongkok itu memang benar hewan endemik Papua.

Baca Juga: Perencanaan Pembagian Provinsi di Papua Disebut Pakar Akan Jadi Buah Simalakama: Hanya Akan Merusak dan Rugikan Indonesia Sendiri, Ini Sebabnya