Find Us On Social Media :

Indonesia Juara Piala Thomas 2020 Tapi Bendera Merah Putih Malah Tidak Bisa Dikibarkan, Rupanya Indonesia Sedang Dihukum Karena Lakukan Pelanggaran Ini

By Mentari DP, Senin, 18 Oktober 2021 | 08:30 WIB

Indonesia Juara Piala Thomas 2020.

Intisari-Online.com - Indonesia berhasil menjadi juara Piala Thomas 2020

Kemenangan Indonesia dipastikan setelah tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berhasil mengalahkan tunggal putra China Li Shi Feng pada final Piala Thomas 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Minggu (17/10/2021) malam WIB.

Jojo, panggilan akrab Jonatan Christie, unggul dengan skor 21-14, 18-21, 21-14 dalam waktu 1 jam 21 menit.

Baca Juga: Orang Seantero Indonesia Tahunya Menyehatkan, Siapa Sangka Jus Buah Memiliki Efek Ini Jika Masuk ke Tubuh, Perhatikan Kandungan Ini Jika Tak Ingin Terjadi

Sebelumnya tunggal putra pertama Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting juga meraih kemenangan dengan tiga set.

Lalu pasangan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengalahkan ganda China dengan dua game langsung.

Dengan hasil itu, maka skor akhir pertandingan Indonesia vs China di final Piala Thomas 2020 adalah 3-0 untuk kemenangan tim Merah Putih. 

Ini merupakan gelar ke-14 Indonesia di ajang Piala Thomas 2020, sekaligus gelar pertama sejak tahun 2002.

Yah, tim Thomas Indonesia terakhir kali meraih gelar Piala Thomas adalah 19 tahun lalu.

Baca Juga: Indonesia Sudah Mulai Bebas Covid-19, Penerbangan Internasional Kembali Dibuka, Ini Daftar 19 Negara yang Boleh Masuk Tanah Air Beserta Syaratnya, Karantina 5 Hari!