Find Us On Social Media :

Jadi Satu-satunya Harapan Indonesia Raih Medali Emas, Legenda Bulu Tangkis Indonesia Komentari Peluang Greysia Polii/Apriyani Rahayu, 'Harus Siap Capek'

By Mentari DP, Minggu, 1 Agustus 2021 | 15:30 WIB

Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, melaju ke final Olimpiade Tokto 2020.

Intisari-Online.com - Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi satu-satunya harapan Indonesia untuk meraih medali emas dalam Olimpiade Tokyo 2020.

Ini karena pasangan ganda putri Indonesia itu sukses melaju ke babak final Olimpiade Tokyo 2020.

Perjalanan Greysia Polii/Apriyani Rahayu ke babak final sangat tidak mudah.

Baca Juga: Ingin Berbicara di Depan Banyak Orang dengan Tenang? Begini 8 Cara Mengasah Kosakata

Greysia Polii/Apriyani Rahayu melaju ke final usai mengalahkan pasangan Korea Selatan Lee So-hee/Shin Seung-chan.

Bertanding di Lapangan 1 Musashino Forest Plaza, Sabtu (31/7/2021) pagi WIB, Greysia/Apriyani menang straight game atau dua gim langsung.

Pasangan nomor 6 dunia itu menang dengan skor 21-19, 21-17 dalam laga ketat yang berlangsung hingga 71 menit.

Kemenangan Greysia/Apriyani berhasil mencatatkan sejarah untuk Indonesia.

Sebab mereka adalah ganda putri Indonesia pertama yang berhasil menembus partai final Olimpiade.

Ya, sektor ganda putri merupakan satu-satunya nomor di mana Indonesia masih belum berhasil mendapatkan medali emas dari cabang bulu tangkis Olimpiade.

Baca Juga: Pantas China Mati-matian Ingin Kuasai Laut China Selatan Meski Dikecam Satu Dunia, Ternyata Negeri Panda Ingin Sembunyikan Senjata Pemusnah Massal Ini, 'Bisa Jadi Jaminan Menang Perang'