Find Us On Social Media :

Dulunya Jadi Negara Boneka Uni Soviet, Negara-negara Bekas Komunis Ini Ternyata Malah Terkenal Karena Produk Jam Tangannya, Tak Kalah dengan Swiss

By May N, Jumat, 10 September 2021 | 13:57 WIB

Jam tangan merk Raketa, salah satu jam tangan buatan komunis di dunia

Intisari-Online.com - Keberhasilan Amerika Serikat (AS) memenangkan Perang Dingin membuat semakin banyak negara-negara komunis gugur.

Ideologi komunis runtuh dan digantikan dengan paham kapitalis dari Barat.

Namun sebelum Perang Dingin berakhir, komunisme masih banyak ditemukan di dunia.

Sejarah mencatat selama Perang Dingin, ada 8 negara di Eropa Timur membentuk blok militer bernama Pakta Warsawa.

Baca Juga: Pantesan Orang Kaya di China Mencak-mencak, Dikenal Sebagai Negara Adidaya Rupanya Nasib Orang Kaya di China Justru Makin Terhimpit Gara-gara Peraturan Ini

Pakta Warsawa adalah aliansi yang terdiri dari Uni Soviet, Albania, Polandia, Rumania, Hungaria, Jerman Timur, Ceko, dan Bulgaria.

Aliansi ini dibentuk dengan tujuan melindungi keamanan sesama anggota terhadap aliansi militer Blok Barat (NATO).

Ada negara Eropa yang tidak berpihak blok manapun.

Namun kondisi negara itu justru berada di antara dua kekuatan, menyebabkan negara tersebut membangun benteng pertahanan.

Baca Juga: Latar Belakang dan Jalannya Pemberontakan PKI Madiun 1948 Lengkap