Find Us On Social Media :

PPKM Masih Terus Diperpanjang, Pengungsi Afghanistan Banjiri Jalanan Jakarta Menuntut Ditempatkan di Negara yang Pernah Bantai Ribuan Saudara Mereka Ini

By May N, Rabu, 25 Agustus 2021 | 14:10 WIB

Pengungsi Afghanistan berunjuk rasa di depan gedung UNHCR Jakarta di tengah lockdown

Intisari-online.com - Ratusan pengungsi Afghanistan menggelar protes di Indonesia tepatnya di Jakarta, melanggar aturan PPKM bahkan melawan polisi agar suara mereka didengar.

Para pengungsi tersebut mengatakan mereka perlu ditawari rumah baru setelah repatriasi bukan lagi pilihan dengan kembalinya Taliban.

Melansir Reuters, ribuan pengungsi dari Afghanistan yang sebagian besar adalah etnis minoritas Hazara, telah tinggal di Indonesia bertahun-tahun.

Mereka diburu Taliban dan di Indonesia menunggu penempatan di negara ketiga seperti Kanada atau Australia.

Baca Juga: Nasib Non-Muslim di Afghanistan, Terancam Jadi 'Kacung' hingga Kabur ke Alam Perbukitan untuk Selamatkan Diri, Sisanya Malah Berserah dan Berharap Diperlakukan Seperti Ini

Selasa kemarin, ratusan pengungsi berkumpul di luar kantor Komisi Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR) di Jakarta.

"Tahun lalu UNHCR telah mengatakan kepada kami hanya ada 1% kemungkinan penempatan kembali," ujar pengungsi Hakmat Ziraki dikutip dari Reuters.

"Kami sekarang datang bertanya 'apa jawaban Anda? Apa masih mendorong repatriasi sukarela?'

"Orang kami meninggal setiap hari," ujarnya.

Baca Juga: Terpaksa Tinggal di Afghanistan Meski Ada Kesempatan untuk Mengungsi, Tentara Wanita yang Pernah Dilatih AS Ini Bakar Seragamnya Setelah Taliban Berkuasa, Alasannya?