Find Us On Social Media :

Kisah Legenda Seorang Gadis Remaja, Gedor-gedor Pintu Rumah-rumah Rakyat, Tengah Malam Kumpulkan Pasukan, Hadapi Tentara Inggris saat Revolusi Amerika

By K. Tatik Wardayati, Senin, 23 Agustus 2021 | 09:45 WIB

Sybil Ludington, gadis remaja yang membantu dalam perang Revolusi Amerika.

Sementara cerita lain, ayahnya yang menyuruhnya pergi.

Yang jelas, gadis remaja itu kemudian pergi dalam kegelapan malam dan hujan deras untuk mengumpulkan pasukan.

Apa yang dilakukannya sebenarnya adalah perjalanan yang berbahaya.

Dia melarikan kudanya di jalan raya dan hutan gelap gulita, baik kuda maupun penunggangnya tidak bisa melihat ke mana mereka pergi.

Bahkan di kondisi terbaik pun, gadis yang masih rentan dan tanpa pendamping itu mengambil risiko menghadapi tentara musuh atau orang mabuk.

Meskipun ada bahaya yang bakalan menghadangnya, Sybil Ludington tetap melaju.

Dari peternakan ke peternakan, melansir History Daily, Sybil Ludington menggedor pintu rumah untuk membangunkan penghuninya.

Dia melintasi sekitar 40 mil di dalam dan sekitar Putnam County, menyebarkan berita tentang serangan Danbury.

Menurut legenda, dia pergi ke utara sejauh Mohopac dan selatan sejauh Stormville.

Baca Juga: Bukan Hanya Legenda, Fosil Bagian Makhluk Raksasa Ini Ditemukan di Tempat Tak Terduga Ini, Bikin Takjub