Find Us On Social Media :

Masih Muda dan Bugar, Wanita Ini Malah Terkena Serangan Jantung 8 Hari Setelah Melahirkan, Siapa Sangka Penyebabnya Kondisi Tubuh yang Tidak Diduga Ini

By Maymunah Nasution, Minggu, 22 Agustus 2021 | 09:02 WIB

ilustrasi Serangan Jantung

Intisari-online.com - Mengapa ibuku duduk di dadaku untuk berbicara kepadaku?

Seorang wanita merasa aneh karena dadanya tertekan sangat kuat ketika ia terbaring di lantai kamar anak bayinya yang baru berumur 8 hari.

Hingga kemudian ia sadar ibunya ada di sana tapi tidak berbicara padanya.

Ibunya menelepon operator 911 berusaha menyelamatkan wanita itu sementara sakit di dada yang ia rasakan adalah karena serangan jantung yang tidak ia duga.

Baca Juga: Jika Ibu-ibu Se-Indonesia Ingin Memperkuat Rahim, Rebus Jantung Pisang, Biji Jintan, dan Lada, Simak Selengkapnya Berikut...

Jenny Petz tidak pernah menduga ia terkena serangan jantung, lebih-lebih ketika ia baru melahirkan anak keduanya, ia pikir kelelahan, panik dan napas pendek adalah pertanda biasa karena ia baru saja melahirkan dan menyusui anaknya.

Namun kondisi berubah ketika ia duduk dan menyusui anaknya ketika Petz merasakan rasa kelelahan yang luar biasa, tenggorokannya berasa tertutup dan lengan kirinya mati rasa.

Sebelum ia sadar apa yang terjadi, ia pingsan.

Saat dibawa ke RS, petugas ambulans mengatakan kemungkinan ia terkena stroke atau inflamasi jantung, tapi tidak ada yang berpikir ia terkena serangan jantung.

Baca Juga: Wajib Ikuti Vaksinasi Bahkan Jadi Syarat Perjalanan, Tapi Bolehkah Orang dengan Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah Divaksin? Ini Jawaban Ahlinya!