Find Us On Social Media :

Belum Sebulan Diborong Indonesia Sudah Hampir Gagal dalam Latihan Biasa, Pesawat Tempur T-50 Golden Eagle Buatan Korea Selatan Ternyata Pernah Alami Kecelakaan Parah di Negara Tetangga

By Maymunah Nasution, Rabu, 11 Agustus 2021 | 15:10 WIB

Pesawat tempur T-50 Golden Eagle yang onderdilnya jatuh di Ngawi ternyata pernah mengalami kecelakaan mengerikan di Singapura dan Filipina

Jet tempur T-50 atau FA-50 Golden Eagle dirancang untuk menjadi pesawat latihan canggih oleh perusahaan aviasi Korea Selatan, KAI.

Pesawat dibuat berdasarkan pengalaman F-16 Fighting Falcons yang memproduksi lisensi perusahaan.

Golden Eagle pertama kali dibuat tahun 1997, menggunakan elemen desain Falcon dan menerima 13% dananya dari Lockheed Martin.

Pesawat ini juga menjadi pesawat supersonik pertama Korea Selatan yang dirancang secara asli.

Baca Juga: Lihat Kedahsyatan 'Sekakmat,' Jet Tempur Siluman Terbaru Rusia Pemburu 'Fighter' Generasi Kelima Saingan F-35 yang Canggih

T-50 Golden Eagle dibuat untuk melayani sebagai Lead-In Flight Trainer (LIFT) dua kursi, jet yang dimaksudkan mempersiapkan pilot saja.

Artinya pesawat ini hanya digunakan untuk melatih pilot bisa menerbangkan pesawat tempur sebenarnya.

Kecepatannya bisa mencapai lebih dari 1100 mil per jam dan terbang sampai ketinggian 48 ribu kaku.

Pesawat ditenagai oleh satu turbofan General Electric E404.

Baca Juga: Tak Biarkan China Kuasai Dunia, Angkatan Udara Amerika Kerahkan Puluhan Jet Tempur Siluman Tercanggih, Sekaligus Beri Peringatan Keras pada Negeri Panda Agar Sadar Diri