Find Us On Social Media :

Kesenjangan Sosial Makin Tinggi, Jumlah Orang Kaya dan Sangat Kaya Indonesia Terus Menambah di Tengah Pandemi, Bagaimana dengan Warga Miskin?

By Maymunah Nasution, Selasa, 13 Juli 2021 | 14:31 WIB

Ilustrasi orang kaya

Penduduk miskin jumlahnya bertambah lagi menjadi 9.78%.

Hal ini merupakan efek berantai dari banyak perusahaan memotong pendapatan karyawannya, tapi masyarakat yang berada dalam lapisan bawah terdampak lebih besar dibandingkan dengan lapisan atas.

"Misal waktu itu disampaikan untuk lapisan bawah, tujuh dari 10 responden mengaku pendapatan turun, sementara kelompok atas hanya tiga dr 10 responden, dan ini (pandemi Covid-19) menyebabkan penurunan dari seluruh lapisan masyarakat," kata Kepala BPS Suhariyanto ketika memberikan keterangan pers secara virtual, Senin (15/2/2021).

Kondisi diperburuk dengan perputaran uang yang macet, menyebabkan laju inflasi umum sangat rendah.

Baca Juga: Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Sudah Turun Kelas Jadi Negara Menengah ke Bawah, Indonesia Terancam Bunga Utangnya Menggunung, Belum Lagi Dampak Pandemi Makin Mengkhawatirkan

Pandemi telah memukul dari sisi penawaran dan permintaan, sehingga banyak komoditas yang mengalami penurunan harga, contohnya beras, ayam ras dan telur ayam ras.

Orang kaya dan sangat kaya

Di sisi lain, pandemi Covid-19 menunjukkan jika jumlah penduduk kaya dan super kaya di Indonesia meningkat.

Dikutip dari kontan.co.id mengutip dari data lembaga keuangan Credit Suisse, pada tahun 2020 ini ada 171.740 penduduk Indonesia dengan kekayaan bersih USD 1 Juta.

Baca Juga: 'Kebalnya' Minta Ampun, Negara Ini 'Adem Ayem' Saja Meski Jadi Tujuan Utama Orang Kaya India yang Kabur dari Serbuan Varian Delta di Negaranya, Ternyata Ini yang Membedakannya dengan Indonesia