Find Us On Social Media :

Artinya 'Rantai Putus', Inilah Keti Koti yang Diperingati Orang Suriname Setiap 1 Juli, Apa yang Mereka Rayakan?

By Khaerunisa, Rabu, 7 Juli 2021 | 15:05 WIB

ilustrasi peringatan Keti Koti.

Intisari-Online.com - Orang Suriname di Belanda memperingati Keti Koti setiap tanggal 1 Juli.

Keti Koti merupakan bahasa Suriname yang artinya 'Rantai Putus'.

Di hari itu, biasanya dselienggarakan upacara peringatan nasional yang berlangsung di Oosterpark Amsterdam mulai pukul 1 siang dan disiarkan langsung di televisi.

Upacara tersebut termasuk mengheningkan cipta selama satu menit dan peletakan karangan bunga.

Baca Juga: Ada Banyak Warga Suriname Jawa, Indonesia dan Negara Ini Punya Hubungan Unik, Ternyata Kini Salah Satu Menterinya Keturunan Jawa, Siapa Sosoknya?

Selain itu, diadakan juga festival beberapa hari di distrik Zuidoost di Amsterdam.

Sayangnya, tahun ini peringatan Keti Koti dibatasi berkaitan dengan pencegahan penyebaran Covid-19.

Dirayakan begitu meriah, tentunya Hari Keti Koti begitu penting bagi orang Suriname.

Ya, tepatnya pada 1 Juli 1863, merupakan hari yang cerah bagi orang Suriname karena perbudakan dihapuskan dari wilayah koloni Belanda tersebut.