Find Us On Social Media :

Buruknya Krisis Virus Corona di Indonesia Sampai Didengar Media Asing, Viral Petugas Medis yang Terpaksa Tolak Pasien hingga 63 Pasien Meninggal Karena Kehabisan Oksigen

By Mentari DP, Senin, 5 Juli 2021 | 14:30 WIB

Lonjakan kasus virus corona di Indonesia.

 

Intisari-Online.com - Lonjakan kasus virus corona di Indonesia langsung menarik perhatian media asing.

Salah satunya terkait kekurangan oksigen untuk pasien Covid-19.

Itu semua karena lonjakan kasus virus corona di Indonesia yang menyebabkan kelangkaan di sejumlah kota.

Baca Juga: Indonesia Sedang Terapkan PPKM Darurat, Mendadak TKA Asal China Masuk ke Makasar, Langsung Dikritik Habis-habisan oleh Netizen, Ini Penjelasan Ditjen Imigrasi  

Dilansir dari bbc.com pada Senin (5/7/2021), pemerintah Indonesia meminta produsen oksigen untuk memprioritaskan kebutuhan medis.

Pihak rumah sakit mengatakan mereka berjuang sampai batas kapasitas mereka.

Di mana satu rumah sakit melaporkan bahwa 63 pasien meninggal karena menipisnya oksigen.

Saat ini, Indonesia mencatat lebih dari 25.000 kasus baru setiap hari.

Krisis ini dikaitkan dengan peningkatan perjalanan dan varian Delta yang lebih menular menyebar ke seluruh negeri.

Baca Juga: Dikira Hanya Sakit Flu Biasa dan Tak Pernah Pakai Masker, Kakak Adik Ini Meninggal di Rumah Usai Tak Digubris Pak Lurah, Setelah Diperiksa Seluruh Keluarganya Positif Covid-19