Find Us On Social Media :

Sumbangkan Kekayaan untuk Kemanusiaan, Miliader Pertama AS John D Rockefeller, hingga Sosok di Balik Atlantic Philanthropies

By Khaerunisa, Rabu, 16 Juni 2021 | 20:55 WIB

Tokoh Filantropi Dunia. Kiri: Chuck Feeney, Kanan: John D Rockefeller.

Baca Juga: Singkirkan Minuman Soda dan Pilih Air Putih, Pantas Saja Cristiano Ronaldo Disebut Sebagai Atlet Paling Prima Fisiknya, Usianya 36 Tahun Tapi Kebugarannya Bak Pemuda 20 Tahun!

Kemurahan hatinya tidak diketahui sampai tahun 1997 dan dia bahkan membuat badan amal merahasiakan sumber sumbangan mereka karena dia tidak menginginkan perhatian.

Apa yang dilakukan Feeney bahkan menginspirasi miliader lainnya.

Bill dan Melinda Gates terinpirasi dengan filsafat 'memberi sambil hidup' dari Feeney, kemudian mendirikan yayasan amal mereka.

Juga 'The Giving Pledge' Warren Buffet, di mana beberapa orang terkaya di dunia telah berjanji untuk memberikan setengah dari kekayaan mereka selama hidup mereka.

Baca Juga: Pernah Bekerja di Penjara Paling Berbahaya di Inggris, Wasit Ini Berhasil Selamatnya Nyawa Christian Eriksen, Buat Keputusan Sepersekian Detik!

"Orang yang punya uang memiliki kewajiban," kata Feeney kepada Forbes.

"Saya tidak akan mengatakan saya berhak memberi tahu mereka apa yang harus dilakukan dengannya, tetapi menggunakannya dengan bijak."

Feeney lebih suka menggunakan pengaruh dan koneksinya selama masa hidupnya daripada membiarkan uangnya dihamburkan setelah kematiannya.

"Saya menjadi yakin bahwa ada kepuasan yang lebih besar dari memberikan uang saya dan melihat sesuatu keluar dari tanah, seperti rumah sakit atau universitas," katanya kepada Financial Times, dikutip dari Daily Mail.