Find Us On Social Media :

Menguak Cara Hamas Mendapatkan Senjata dan Jumlah Simpanan Rudal yang Disimpan Untuk Menghancurkan Israel, Ternyata Begini Asalnya

By Afif Khoirul M, Sabtu, 22 Mei 2021 | 14:34 WIB

Rudal Qassam yabg digunakan militer Hamas untuk menggempur Israel.

Selain itu, Hamas memiliki puluhan drone, memiliki tentara 30.000 pejuang, termasuk 400 pasukan komando angkatan laut.

Selama konflik ini, Hamas memperkenalkan senjata baru seperti drone serang, kendaraan bawah air tak berawak dan roket tak berawak bernama "Ayyash" dengan jangkauan 250 km.

Israel mengklaim sistem baru ini telah dinonaktifkan atau tidak dapat melancarkan serangan langsung ke wilayah Israel.

Militer Israel mengatakan operasi saat ini telah memberikan pukulan telak bagi fasilitas penelitian, penyimpanan dan produksi senjata Hamas.

Namun, para pejabat Israel mengakui bahwa mereka tidak dapat menghentikan Hamas untuk terus meluncurkan roket ke wilayah Israel.

Tidak seperti peluru kendali, roket seringkali kurang akurat dan telah dicegat oleh pertahanan Iron Dome Israel.

Namun, dengan terus-menerus menantang kekuatan Israel, Hamas mungkin ingin mengirimkan pesan kunci.

"Tujuan Hamas bukanlah penghancuran militer Israel. Bagaimanapun, roket hanyalah alat untuk menciptakan pengaruh dan menulis ulang aturan permainan," kata pakar Hinz.