Find Us On Social Media :

Penyelesaiannya Baru Disepakati 2 Tahun Lalu, Ternyata Sengketa Perbatasan Indonesia-Timor Leste Pernah Membuat Kerajaan di Kupang Ini Tabuh Genderang Perang terhadap Timor Leste

By Khaerunisa, Minggu, 16 Mei 2021 | 13:15 WIB

Pulau Timor Abad ke 17 dan Abad ke-18. Ilustrasi sengkete perbatasan Indonesia-Timor Leste.

Intisari-Online.com - Pernah terjadi sengketa perbatasan Indonesia-Timor Leste di perbatasan Naktuka.

Itu merupakan perbatasan Indonesia dengan wilayah Oecusse-Ambeno Timor Leste.

Sengketa tersebut baru menemui penyelesaian pada 2019, padahal pembahasannya sudah dimulai sejak Timor Leste lepas dari Indonesia.

Melansir Kompas.com, Kesepakatan antara pemerintah Indonesia dan Timor Leste terkait perbatasan tersebut akhirnya dicapai dalam pertemuan para menteri di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, pada 22 Juli 2019.

Baca Juga: Sejarah Timor Leste, Jadi Koloni Portugis Sejak Abad ke-16 dan Tak Dilirik Indonesia Sedikitpun Karena Disibukkan Menguasai Irian Barat di New Guinea

Dari pihak Indonesia yaitu Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto beserta Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.

Sedangkan dari Timor Leste yaitu Menteri Perencanaan dan Investasi Strategis, Xanana Gusmao.

"Dalam pertemuan yang dilangsungkan dalam suasana bersahabat tersebut, kami telah sepakat mengenai penyelesaian batas darat unresolved segments yaitu di Noel Besi-Citrana dan di Bidjael Sunan Oben," ujar Wiranto usai pertemuan.

Hasilnya kemudian dituangkan dalam adendum kedua, yaitu perjanjian batas Tahun 2005 dan kemudian dituangkan dalam perjanjian komprehensif antara Indonesia dan Timor Leste.