Find Us On Social Media :

Agresi Militer Belanda 1 terjadi pada tanggal 21 Juli 1947, Apa Tujuannya dan Bagaimana Tanggapan Internasional?

By Muflika Nur Fuaddah, Sabtu, 8 Mei 2021 | 11:27 WIB

Agresi militer belanda 1 terjadi pada tanggal 21 Juli 1947

Intisari-Online.com - Proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945 bukanlah akhir dari perjuangan kemerdekaan.

Bangsa Indonesia harus berjuang kembali untuk mempertahankan kedaulatan melawan Belanda yang ingin kembali menjajah di Indonesia.

Belanda melaksanakan Agresi Militer Belanda 1 terjadi pada tanggal 21 Juli 1947.

Agresi Militer Belanda I juga biasa disebut dengan Operatie Product.

Baca Juga: Konflik Indonesia-Belanda (1945-1949): Nekat Lakukan Agresi Militer, Belanda Malah Kehilangan Dukungan Sekutunya hingga Dihujat Negara-negara di Dunia

Berikut beberapa latar belakang Agresi Militer Belanda I, yaitu:

  1. Adanya keinginan Belanda untuk menjadikan Indonesia sebagai negara jajahannya kembali.
  2. Pemerintah Indonesia menolak ultimatum dari Van Mook untuk menarik tentara Indonesia sejauh 10 km dari garis demarkasi.
  3. Belanda ingin menguasai sumber daya alam Indonesia untuk membantu perekonomian Belanda yang mengalami krisis pasca perang.

Tujuan

Agresi Militer Belanda I bertujuan untuk menguasai sumber daya alam di pulau Sumatra dan Jawa.

Baca Juga: Berakhir dengan Pengakuan Kedaulatan, Ternyata Konflik Indonesia-Belanda Membuat AS Berpaling 'Mengubah Kesetiaan', Mau Tak Mau Tekan Belanda untuk Melepas Bekas Jajahannya