Find Us On Social Media :

Kisahnya Mirip dengan Nabi Musa, Inilah Sargon yang Agung, Dulu Dibuang ke Sungai, Lalu Jadi Raja Mesopotamia Paling Legendaris

By Muflika Nur Fuaddah, Sabtu, 15 Mei 2021 | 19:35 WIB

Sargon dari Akka

Intisari-Online.com - Sargon dari Akkad atau yang biasa dikenal sebagai Sargon yang Agung adalah pendiri Kekaisaran Akkadia.

Yakni kekaisaran Mesopotamia kuno berbahasa Semit yang pertama yang diciptakan melalui penaklukan, dan kekuasaan.

Bahkan tidak terbatas hanya pada negara-negara kota Mesopotamia, tetapi kekuasaannya meluas atas bagian-bagian Elam (di Iran modern), Suriah, dan Anatolia.

Sedikit yang diketahui tentang kehidupan raja, dan banyak kisahnya didasarkan pada legenda yang terbentuk lama setelah kematiannya.

Baca Juga: Jadi Kriminal Papan Atas dan Paling Diburu Dunia, Inilah Uang yang Bakal Diterima Bagi Siapa Saja yang Mampu Manangkap Raja Narkoba Meksiko Ini

Dilansir dari Ancient Origins, nama Sargon sendiri adalah terjemahan Alkitab atas nama Akkadia 'Sarru-kinu' yang berarti 'Raja Sejati'.

Sargon diperhitungkan telah memerintah selama abad ke-23 SM, dan kisah masa kecilnya menyerupai kisah nabi Musa.

Mereka sama-sama ditempatkan di keranjang dan dibiarkan mengambang di sungai.

Ayah biologis Sargon tetap menjadi misteri, dan ibunya konon adalah seorang pendeta, mungkin pelacur suci Ishtar.

Baca Juga: Inilah 5 Raja dan Ratu Cilik yang Mengubah Sejarah, dari yang Dinobatkan Ketika Berumur 6 Hari dan 16 Tahun Namun Bawa Pengaruh Besar pada Dunia