Find Us On Social Media :

Cara Mengatasi Hidung Tersumbat dengan 6 Makanan Sehat Tambahan

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 30 April 2021 | 13:45 WIB

Mengatasi hidung tersumbat dengan makanan sehat.

Intisari-Online.com – Hidung tersumbat adalah gejala alergi yang tidak menyenangkan, namun banyak dijumpai pada mereka yang hidup dengan alergi.

Diagnosis alergi dapat membantu Anda menemukan jenis alergi dan sumbernya, sehingga Anda dapat membuat perubahan di rumah untuk meredakan gejala Anda.

Salah satu cara untuk meredakan hidung tersumbat yang disebabkan oleh alergi dan mencegah penumpukan lendir yang berlebihan adalah dengan menambahkan makanan tertentu ke dalam menu makanan Anda sehari-hari.

Makanan dengan sifat anti-inflamasi yang tinggi antioksidan dapat membantu tubuh mengeluarkan lendir berlebih dan mencegah terbentuknya lebih banyak.

Baca Juga: Cara Mengatasi Hidung Tersumbat, Jangan Makan 15 Makanan Ini!

Berikut ini enam makanan yang dapat membantu mengatasi hidung tersumbat:

1. Camilan biji labu

Biji labu adalah sumber asam lemak omega-3 yang bagus yang dapat membantu meredakan peradangan, serta magnesium, yang mengurangi peradangan dengan membantu mengendurkan pembuluh darah.

Kedua nutrisi ini dapat membantu mengurangi pembengkakan sinus yang disebabkan oleh alergi, memungkinkan lendir mengalir lebih baik, sehingga mencegah hidung tersumbat.

Baca Juga: Atasi Hidung Tersumbat, Obat Rumahan dari Kunyit Hingga Bawang Putih