Find Us On Social Media :

Kabar Gembira Buat Anak-anak; Hasil Uji Coba Vaksin Covid-19 Pfizer Terbukti 100 Persen Efektif untuk Anak-anak 12 – 15 Tahun

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 2 April 2021 | 16:05 WIB

Vaksin Covid-19

Intisari-Online.com – Hingga kini vaksin Covid-19 masih dianggap sebagai salah satu cara untuk mencegah infeksi dari virus corona.

Beberapa jenis vaksin Covid-19 telah masuk ke Indonesia, antara lain:  Sinovac, AstraZeneca, Sinopharm, Novavax, dan Pfizer.

Vaksin tersebut saat ini baru ditujukan kepada mereka yang berumur minimal 18 tahun.

Kini ada kabar gembira untuk anak-anak, terutama.

Baca Juga: Bebas dari Covid-19 Bukanlah Isapan Jempol Semata, Negara Ini Buktikan Vaksin Covid-19 Berhasil Membuat Negaranya Normal Kembali, Beginilah Kondisinya Sekarang

Vaksin Covid-19 dari Pfizer terbukti aman dan 100% efektif cegah virus corona pada anak usia 12 hingga 15 tahun.

Dilansir Mirror, sebagian besar vaksin Covid-19 yang diluncurkan di seluruh dunia ditujukan untuk populasi yang lebih tua yang lebih berisiko kematian akibat virus tersebut.

Di Inggris, mereka yang paling berisiko dengan kondisi kesehatan bawaan telah diprioritaskan bersama dengan skala usia yang bergeser.

Warga yang diprioritaskan mulai dari 80 tahun ke atas dan terus berlanjut ke bawah hingga menjangkau seluruh populasi.

Baca Juga: Inilah Jair Bolsonaro, Presiden Brasil yang Dulu Sebut Vaksin Covid-19 Ubah Manusia Jadi Buaya, Kini Malah Sibuk Gonta-ganti Pimpinan Komando Militer Brasil Agar Tetap Aman Meski Didemo Warga