Find Us On Social Media :

Berusaha Membelot Karena Kelaparan, Ayah dan Anak Ini Kabur dari Korea Utara, Bagaimana Akhir dari Nasib Mereka, Berhasilkah Lolos?

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 23 Maret 2021 | 16:20 WIB

Kim Jong Un berpose dengan seragam militer.

Nahasnya operasi pelarian dari Korea Utara itu terhenti di tengah jalan, lantaran ketahuan aparat keamanan.

"Dia dan putrinya ditangkap oleh Kementerian Keamanan Negara (MSS) saat menyeberangi sungai dari Namyang pada 1 Maret," jelas sumber.

Masih menurut sumber ini, pria itu kehilangan pekerjaan hingga kesulitan ekonomi sejak perbatasan ditutup karena Covid-19.

Akhirnya, pria itu mengajak anaknya untuk membelot dengan menyeberangi sungai pada 1 Maret lalu.

Menurut laporan Daily NK, pria itu berencana membelot melalui rute rahasia yang biasanya ia lewati untuk menyeberang ke China.

Diketahui pria itu pergi ke China sekali atau dua kali dalam setahun untuk bekerja, sebelum akhirnya perbatasan ditutup karena Covid-19.

Pria itu membawa putrinya yang berusia 13 tahun ke Distrik Pekerja Namyang Onsong.

Daerah itu berada di areal Sungai Tumen dan berhadapan langsung dengan Kota Tumen di Provinsi Jilin, Tiongkok.

Di hari pembelotan, ayah itu memberi tahu putrinya untuk pergi ke lokasi tertentu pada pukul 6 sore dimana dia akan menunggu.

Baca Juga: Jadi Lokasi Pembunuhan Kakak Tiri Kim Jong-Un dan Penyelundup Korut, Ternyata Malaysia Sudah Lama Kongkalingkong dengan Korea Utara