Find Us On Social Media :

Dari Posisi Tidur Hingga Cara Memasak, Inilah 6 Kebiasaan Sehari-hari yang Bisa Datangkan Masalah Kesehatan, Waspadai!

By K. Tatik Wardayati, Minggu, 21 Maret 2021 | 07:00 WIB

Dari posisi tidur hingga cara memasak, inilah kebiasan yang bisa membahayakan kesehatan.

5. Penggunaan deodoran

Ada kekhwatiran yang muncul terkait penggunaan deodoran atau antiperspiran.

Alasannya karena ada kandungan aluminium dan paraben yang diklaim dapat meningkatkan risiko kanker payudara.

Memang penelitian belum menemukan hubungan kausal antara kandungan tersebut dengan peningkatan risiko kanker payudara.

Tapi ada beberapa temuan menarik. Penggunaan paraben sebagai pengawet pada produk kulit dan kecantikan dapat meniru efek estrogen dalam tubuh.

Selain itu, antiperspiran juga mengandung garam aluminium yang menghalangi kelenjar keringat saat larut di kulit.

Ada kekhawatiran aluminium dapat diserap ke dalam tubuh dan mengubah cara sel payudara menerima estrogen.

Belum diketahui seberapa banyak aluminium dalam produk kulit dan kecantikan yang diserap ke dalam tubuh.

Satu studi menemukan aluminium yang terserap sebanyak 0,012 persen.

Baca Juga: Waspadalah! Kecanduan Ponsel Sejak Usia 2 Tahun, Balita 4 Tahun Harus Menjalani Operasi Mata