Find Us On Social Media :

Bak Minyak di Timur Tengah dan Emas di Papua, Ternyata Pisang Juga Pernah Picu Kezaliman Amerika, Obrak-abrik Negara-negara Ini dalam The Banana Wars

By Mentari DP, Kamis, 18 Maret 2021 | 15:10 WIB

Militer AS.

Intisari-Online.com - Sebagai negara militer terkuat di dunia, Amerika Serikat (AS) terlibat perang di beberapa tempat.

Salah satunya di Timur Tengah.

Sudah sejak lama pasukan militer AS tersebar di negara-negara Timur Tengah.

Baca Juga: Hati-hati, Kecemasan Bisa Sebabkan Penyakit Refluks Gastroesofagus!

Alasannya perang juga beragam. Mulai dari ingin menggulingkan suatu pemerintahan, mencari pelaku terorisme, hingga mengincar ladang minyak.

AS juga pernah mengincar Indonesia.

Saat itu, AS diduga ingin menggulingkan pemerintahan Soekarno demi emas di Papua.

Diketahui, tambang emas di Papua dieksplorasi PT Freeport McMoRan yang awalnya ditemukan oleh tiga geolog asal Belanda. 

Namun rupanya informasi soal penemuan gunung emas di Papua juga diketahui oleh Direktur of Central Intelligence Agency (CIA) Allen Dulles.

Dari situlah Dulles berkeinginan menguasai sumber daya alam di Papua.

Operasi Dulles untuk menguasai tambang di Papua mulai dilakukan di masa Presiden Amerika Serikat dijabat John F Kennedy.

Baca Juga: Mampu Luluh Lantakkan Rusia dalam 20 Menit dan China dalam 30 Menit, Inilah Rudal Hipersonik Baru Amerika yang Mampu Melesat 20 Kali Kecepatan Suara, Joe Biden di Atas Angin!