Find Us On Social Media :

Kilang Barunya di Tuban Bikin Warga Desa Borong Mobil, Pertamina Ternyata Sudah Punya Rencana Bangun Kilang Baru Lain, Ini Lokasinya

By Maymunah Nasution, Jumat, 19 Februari 2021 | 15:52 WIB

Jokowi tinjau kilang minyak di Tuban bersama Ahok dan Erick Thohir

VP Strategic Planning Refining & Petrochemical PT Kilang Pertamina Internasional Prayitno mengungkapkan, pasca kerjasama dengan perusahaan migas asal Oman berakhir, maka proyek diputuskan tidak dilanjutkan.

"Yang saya pahami rencana kerjasama yang dulu sudah diputuskan untuk tidak berlanjut, Kilang baru di Tuban," kata Prayitno dalam diskusi virtual, Kamis (21/1).

Sekedar informasi, pemerintah telah memasukan proyek Kilang Bontang dalam Proyek Strategis Nasional (PSN).

Kendati demikian, proyek ini berpotensi tidak berlanjut pasca Pertamina berfokus pada 6 proyek kilang lainnya.

Baca Juga: Viral Warga Desa Sumurgeneng Belanja Mobil Usai Dapat Kompensasi dari Kilang Minyak, Negara Kaya Minyak Ini Justru Jatuh Miskin dan Bangkrut Akibat Terlalu Manjakan Rakyatnya

Sebelumnya, Direktur Pembinaan Usaha Hilir Migas Kementerian ESDM Soerjaningsih menuturkan sejak berakhirnya kerjasama Pertamina dengan mitra, saat ini status Kilang Bontang masih dalam kajian.

"Memang ada kerjasama yang berakhir, dan ada masalah lokasi lahan yang dimiliki Pertamina tidak mencukupi.

"Masih dalam kajian khusus," ujar Soerjaningsih dalam konferensi pers virtual, Senin (18/1).

Kendati belum ada kejelasan terkait status Kilang Bontang, Soerjaningsih memastikan, upaya pemenuhan kebutuhan energi dalam negeri akan terus diupayakan.

Baca Juga: Ratusan Warga di Tuban Borong 176 Mobil, Ternyata Ini yang Terjadi di Baliknya, Termasuk Seorang Warga yang Mendapat Rp 38 Miliar