Find Us On Social Media :

Mengaku Sebagai Pejabat Termiskin di Kongres, Joe Biden Kini Jadi Malah Presiden di AS, Memang Berapa Gaji Menjadi Presiden AS Sebenarnya?

By Afif Khoirul M, Jumat, 22 Januari 2021 | 14:10 WIB

Joe Biden pidato saat pelantikan.

Intisari-online.com - Joe Biden kini resmi menjabat sebagai Presiden Amerika ke-46 menggantikan presiden AS sebelumnya Donald Trump.

Melalui pemilihan umum, Joe Biden berhasil unggul dari Donald Trump dan akhirnya dilantik pada 20 Januari 2021, lalu.

Jika melihat rekam jejak politik Joe Biden, sebenarnya dia adalah sosok yang bisa dikatakan bukan dari kalangan konglomerat.

Bahkan, Joe Biden sempat dijuluki sebagai pejabat termiskin di Kongres Amerika.

Baca Juga: Tepat Saat Dilantik Sebagai Presiden AS, Joe Biden Bocorkan 'Bisikannya' Pada Xi Jinping Saat Kunjungi China 10 Tahun Lalu, Apa yang Mereka Bicarakan?

Sementara berbeda dengan lawannya Donald Trump justru disebut sebagai presiden milyader pertama di Amerika.

Dikatakan bahwa Joe Biden adalah berasal dari keluarga yang tidak terlalu kaya.

Dia bahkan menyebut dirinya sebagai orang paling miskin di Kongres Amerika.

Meski demikian, kini dirinya menjadi jutawan setelah menjadi orang nomor satu di Amerika.

Baca Juga: Setelah Hubungan di Timur Tengah Dibikin Runyam oleh Trump, Bagaimana Biden Akan Mengatasinya?

Lantas, berapakah sebenarnya kekayaan awal Joe Biden dan bagaimana rekam jejak karirnya di dunia politik Amerika?

Menurut Daily Star pada Rabu (20/1/21), Kekayaan Joe Biden dipastikan akan meningkat setelah menjabat sebagai pemimpin di Gedung Putih.

Selain itu, dikatakan Joe Biden sebelumnya memiliki kekayaan 9 juta dollar AS atau setara dengan Rp126 miliar, menurut Forbes.

Forbes menghitung kekayaan Biden tersebut sejak tahun 2019.

Berdasarkan portofolio propertinya, dia memiliki 4 juta dollar AS (Rp56 miliar), uang tunai/investasi 4 juta dollar AS (Rp56 miliar)  dan uang pensiunan federal 1 juta dollar AS (Rp14 miliar).

Biden menjadi pengacara, profesor, mantan senator AS, Wakil Presiden, dan Presiden AS ke-46.

Baca Juga: Gertak Akan Lakukan Kerusuhan Besar Saat Pelantikan Joe Biden, Pendukung Donald Trump Justru Melunak Diduga Setelah 'Dibisikkan' Hal Ini Oleh Donald Trump

Sementara itu, kekayaan Joe Biden tidak tumbuh sebab ayahnya mengalami beberapa kegagalan bisnis, menurut catatan memoarnya.

Keluarganya akhirnya menetap di Delware, dan Joe Biden menyelesaikan program studi kerja untuk menghadiri Archer Academy yang bergengsi di Claymont.

Lalu, dia bekerja di sebuah firma hukum dan menjadi senator muda yang pernah terpilih.

Pada saat itu dia mengatakan dirinya adalah pejabat termiskin di kongres, dengan gaji awal 42.500 dollar AS setahun (Rp598 juta).

Pada tahun 2009, gajinya menjadi senator adalah 169.300 dollar AS (Rp2,3 miliar) dan gaji waktu menjabat sebagai wakil presiden AS adalah 225.500 dollar AS (Rp3,1 miliar) per tahun.

Kekayaan bersihnya meningkat secara signifikan, setelah menjadi wakil presiden.

Baca Juga: Malangnya Mantan Menlu AS Ini, Kehilangan Pekerjaannya Setelah Biden Menjabat, Tiba-tiba Diberi Sanksi China Beserta 27 Pejabat Amerika Lain, Siapa Saja?

Dia mendapatkan biaya tambahan ketika menjadi pembicara, atau serangkaian acara.

Biden telah mengeluarkan formulir pajaknya sejak tahun 1998, itulah sebabnya keuangannya sangat diketahui.

Dia juga merilis laporan pajaknya untuk 2016 hingga 2018, mengatakan bahwa Biden membayar sekitar sepertiga dari pendapatannnya dalam bentuk pajak.

Joe Biden juga melaporkan pendapatan istrinya Jill Biden yang memiliki kekayaan 985.233 dollar AS (Rp13 miliar) dari pendapatan kotor yang disesuaikan.

Keluarganya juga menyumbangkan lebih dari 1 juta dollar AS untuk amal pada tahun 2017 dan 2018 (Rp14 miliar).

Kini sebagai presiden AS, Biden akan menerima gaji sebesar 400.000 dollar AS (Rp5,6 miliar) untuk setiap tahunnya.