Find Us On Social Media :

Selalu Berada di Sisi China Saat Negara Lain Ogah, Negara ASEAN Ini Dapat 1 Juta Vaksin Sinovac Gratis

By Tatik Ariyani, Minggu, 17 Januari 2021 | 06:30 WIB

Ilustrasi vaksin virus corona.

Sementara di Indonesia pemerintah menganggarkan biaya untuk vaksin Covid-19, termasuk vaksin Sinovac, China justru menggratiskan negara ini untuk 1 juta dosis vaksin.

China akan menyumbangkan 1 juta dosis vaksin Covid-19 Sinovac secara gratis ke Kamboja.

Keterangan itu disampaikan PM Kamboja Hun Sen, seraya berterima kasih kepada China, teman mereka.

Kamboja sudah sejak lama menjadi sekutu setia Beijing, dan telah menerima miliaran dollar dalam bentuk pinjaman lunak dan investasi dari China.

Contoh lainnya, saat awal wabah virus corona banyak negara melarang kedatangan orang dari China, tetapi Hun Sen justru menuju Beijing untuk bertemu Xi Jinping guna menguatkan solidaritas.

Kemudian yang terbaru, PM Kamboja itu pada Jumat malam (15/1/2021) mengumumkan, China menawarkan donasi vaksin Sinovac.

"Teman China membantu kami dengan 1 juta dosis," kata Hun Sen dalam pesan audio di akun Facebook-nya yang dikutip AFP.

Baca Juga: Padahal Uji Klinis Fase III Belum Selesai, Namun Vaksin Sinovac Boleh Digunakan, BPOM Beri Penjelasan