Find Us On Social Media :

Selalu Berada di Sisi China Saat Negara Lain Ogah, Negara ASEAN Ini Dapat 1 Juta Vaksin Sinovac Gratis

By Tatik Ariyani, Minggu, 17 Januari 2021 | 06:30 WIB

Ilustrasi vaksin virus corona.

Intisari-Online.com - Salah satu jenis vaksin yang telah berhasil didatangkan oleh pemerintah Indonesia, yaitu vaksin Covid-19 Sinovac.

Pada hari Minggu (6/12/2020), 1,2 juta dosis vaksin Covid-19 Sinovac tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta.

Selanjutnya sebanyak 1,8 juta dosis vaksin corona lainnya akan tiba pada Januari 2021 mendatang.

Namun tidak semua vaksin gratis, lantas berapa vaksin yang gratis dan berbayar?

Baca Juga: Star Syndrome Kian Tumbuh Seiring Penggunaan Media Sosial, Begini Kiat Mengatasinya

Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung, Kementerian Kesehatan, dr Siti Nadia Tarmizi menjelaskan terdapat 107 juta penduduk kelompok prioritas yang menjadi target pemerintah untuk penyuntikan vaksin.

Dari jumlah tersebut diperkirakan sekitar 32 juta orang gratis dan 75 juta orang harus membayar untuk mendapatkan vaksin. "Iya, jadi perkiraan awal angka seperti itu untuk mencapai 67% orang yang diimunisasi," ujar Siti pada Kompas.com, Selasa (8/12/2020).

Karena tidak semua orang bisa mendapatkan vaksin berbayar, masyarakat perlu mengetahui harga vaksin.

Diberitakan sebelumnya, pada Oktober 2020, Bio Farma telah menetapkan harga vaksin Covid-19 Sinovac sekitar Rp 200.000 per dosis.

Baca Juga: Menjadi Pasukan Khusus Terbaik di Dunia, Kematangan Taktik Tempur SAS Inggris Tak Lepas dari Pengalamannya Terjun di Belantara Kalimantan Hadapi Pasukan Indonesia Ini