Find Us On Social Media :

Misteri 'The Unfinished Buddha' di Candi Borobudur, Patung dari Stupa Terbesar yang Timbulkan Banyak Teori tentang Asal Usulnya

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 5 Januari 2021 | 16:33 WIB

Patung Buddha tanpa kepala

Intisari-Online.com - Salah satu peninggalan budaya paling menarik di Jawa, The Unfinished Buddha (atau Bhatara Buddha) di Magelang, merupakan patung Buddha yang menakjubkan.

Terselubung misteri, ada banyak perselisihan dan teori tentang asal-usul patung dan mengapa ia dibiarkan begitu saja.

Disebut "belum selesai" karena tampilannya yang tidak lengkap.

Sebagian tangan patung diukir dengan permukaan halus yang tidak tersentuh.

Baca Juga: Termasuk Pemilik Militer Paling Kaya di Dunia, Ini 17 Fakta Arab Saudi, Kaya Minyak hingga 'Negara Tergemuk'!

Patung dan tanah suci tersebut telah menjadi tempat keajaiban dan menjadi daya tarik yang populer bagi wisatawan.

Patung ini diyakini berasal dari stupa terbesar di Borobudur, yaitu Candi Budha Mahayana dari abad ke-9.

Sebuah stupa, yang berarti "tumpukan" dalam bahasa Sanskerta.

Ini adalah tempat meditasi seperti gundukan tempat relik Buddha ditempatkan.

Baca Juga: Berada Di Ketinggian 5.592 Meter, Dengan Jumlah Tentara 50-100 Orang, Ternyata Beginilah Penampakan Pangkalan Militer China yang Digunakan untuk Memantau India