Find Us On Social Media :

Perang Armenia-Azerbaijan Kian Memanas Setelah Rudal Tua 'Tukang Ngamuk' Ini Mulai Digunakan

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 1 Oktober 2020 | 16:25 WIB

Perang Armenia-Azerbaijan Kian Memanas Setelah Rudal Tua Tukang 'Ngamuk' Ini Mulai Digunakan

Intisari-Online.com - Kementerian Pertahanan Azerbaijan mengklaim, pasukan Armenia menggunakan sistem rudal taktis Tochka-U untuk melawan pasukan Azerbaijan di garis kontak.

"Beberapa waktu lalu, Angkatan Bersenjata Armenia menggunakan sistem rudal taktis Tochka-U," kata Kementerian Pertahanan Azerbaijan, Rabu (30/9), seperti dikutip kantor berita TASS.

Tapi, Kementerian Pertahanan Azerbaijan menambahkan, tiga rudal Tochka-U yang pasukan Armenia tembakkan gagal meledak.

Tochka-U merupakan rudal balistik taktis jarak pendek. Jangkauan maksimalnya adalah 120 kilometer.

Baca Juga: Wanita Ini Melahirkan di Jalanan, Fakta Memilukan Terungkap 5 Bulan Kemudian

Kementerian Pertahanan Armenia langsung membantah klaim Azerbaijan atas penggunaan rudal taktis Tochka-U di Nagorno-Karabakh.

Tidak seperti kebanyakan rudal balistik, yang tidak pernah digunakan, Tochka telah menyebabkan banyak kematian dan kehancuran di seluruh dunia.

Penggunaan operasional pertama Tochka tampaknya terjadi selama perang saudara tahun 1994 antara faksi-faksi di utara dan selatan Yaman — pasukan utara menembakkan mereka ke sisi Selatan yang didukung Saudi, yang akhirnya kalah.

Rudal tersebut disimpan oleh militer bersatu — hanya untuk unit rudal Tochka yang mendukung pemberontak Houthi pada tahun 2014.

Baca Juga: Begini Prosedur Pasien Tanpa Gejala dan Bergejala Ringan Covid-19 untuk Lakukan Isolasi di Hotel dan Wisma Atlet