Find Us On Social Media :

Masih Terus Waspada dengan Pandemi Virus Corona, Faktanya 75 Persen Kematian Pasien Covid-19 adalah Orang dengan Penyakit Penyerta Demensia

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 8 September 2020 | 16:00 WIB

ilustrasi demensia.

Intisari-Online.com – Sudah hampir enam bulan wabah pandemi virus corona melanda tanah air kita.

Kita tetap harus waspada jangan sampai terpapar virus corona ini.

Mereka dengan penyakit penyerta agar lebih hati-hati bila harus keluar rumah, karena lebih rentan terinfeksi.

Secara global, kematian akibat Covid-19 sekitar 75 persen banyak dialami orang dengan demensia ( ODD) sebagai penyakit penyerta (underlying condition).

Baca Juga: Alih-Alih Sterilkan Tubuh dari Covid-19, Nyatanya Penggunaan Bilik Desinfeksi Justru Membahayakan Kesehatan, Begini Penjelasannya!

Presentasi ini didapatkan berdasarkan penelitian kolaboratif yang dilakukan antara London School of Economics dan University College of London.

Untuk diketahui, demensia adalah gejala penyakit yang menyebabkan penurunan fungsi otak.

Sementara, demensia Alzheimer adalah gangguan penurunan fungsi otak yang memengaruhi emosi, daya ingat dan pengambilan keputusan seseorang dan biasanya disebut dengan pikun.

Direktur Regional Alheimer Asia Pasifik sekaligus Penggagas ALZI DY Suharya mengatakan bahwa usia merupakan faktor terbesar terkait dengan demensia.

Baca Juga: Perhatikan Baik-baik! Seperti Ini Gejala Ringan, Sedang, dan Berat pada Pasien Covid-19 serta Penangannya Masing-masing