Find Us On Social Media :

Meski Bekas Pakai Austria, Pantas Menhan Prabowo Incar Jet Tempur Eurofighter Typhoon, Rupanya Ini Kehebatannya

By Tatik Ariyani, Minggu, 26 Juli 2020 | 10:16 WIB

Eurofighter Typhoon telah dikembangkan dalam tiga varian, yaitu Tranche 1, Tranche 2 dan Tranche 3A.

Sementara, yang dilirik Menhan Prabowo yakni varian Tranche 1.

Mengutip laman resmi Eurofighter, pesawat tempur ini memiliki tingkat fleksibilitas dan efisiensi yang patut ditiru.

Eurofighter Typhoon juga diklaim memiliki ketersediaan senjata yang memadai karena dapat mengangkut hingga enam bom, dan membawa enam rudal, meriam, dan pod penargetan.

Baca Juga: Inilah Sederet Manfaat Saffron, Rempah Paling Mahal di Dunia, Termasuk Dibutuhkan Para Wanita Tiap Bulan

Jet tempur ini juga memiliki kekuatan pemrosesan yang memadai untuk secara simultan mendukung pembaruan rudal dalam pesawat dan penargetan bom dalam penerbangan.

Pesawat ini dibangun dengan material komposit canggih untuk menghasilkan profil radar rendah dan badan pesawat yang kuat.

Hanya 15 persen permukaan pesawat yang terbuat dari logam, memberikan operasi siluman dan perlindungan dari sistem berbasis radar.

Mesin

Dengan kecepatan maksimum hingga Mach 2.0 atau 2.469 kilometer per jam, pesawat ini mampu bermanuver dengan lincah.