Find Us On Social Media :

Diancam Adik Kim Jong-Un, Korea Selatan Gelar Rapat Darurat, 'Ivanka Trump dari Korea Utara' Ini Lebih Kejam dari Kakaknya dan Jadi Otak di Balik Kekuatannya?

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 16 Juni 2020 | 08:26 WIB

Kim Yo Jong, adik bungsu Kim Jong Un.

"Utara dan Selatan harus menghormati perjanjian antar-Korea yang sudah disepakati," jelas kementerian unifikasi dalam rilis resmi.

Sementara kementerian pertahanan menuturkan, mereka akan memantau pergerakan militer negara tetangga sembari mempersiapkan respons.

Selama dua pekan terakhir, Kim Yo Jong terus melontarkan ancaman kepada Seoul, di mana dia sebelumnya menyatakan akan memutuskan hubungan.

Selain itu, dia juga melontarkan serangan bakal merusak kantor perwakilan gabungan dua Korea yang berada di kawasan Kaesong.

Baca Juga: Libatkan 'Setoran' Kotoran Manusia dan 'Mengolah' Jasad Rakyatnya, Industri Ini Lagi-lagi Dijadikan Fokus Industri Kim Jong-Un saat Dirinya Kembali Muncul

Tak hanya itu, jajaran pejabat Korut yang lain juga menyerang Amerika Serikat (AS), dan terjadi di peringatan dua tahun pertemuan perdana Kim Jong Un dan Presiden Donald Trump.

Para pakar berpendapat, serangan demi serangan yang diberikan oleh Korea Utara merupakan bentuk rasa frustrasi negara komunis tersebut.

Sebabnya, tidak ada perkembangan signifikan dalam perundingan denuklirisasi dengan AS, yang dimotori Presiden Korsel Moon jae-in.

Perundingan denuklirisasi tersebut kolaps dalam pertemuan kedua Kim dan Trump yang diselenggarakan di Hanoi, Vietnam, Februari 2019.

Baca Juga: Pantas Balon-balon Ini Bikin Adik Kim Jong-un Murka dan Beri Ancaman Keras kepada Korea Selatan, Ternyata Ini Isinya