Find Us On Social Media :

Covid Hari Ini 17 Mei 2020: Capai 17.514 Kasus, Ada PDP Loncat Dari Lantai 4 RS Hermina Jakarta Timur

By Maymunah Nasution, Minggu, 17 Mei 2020 | 20:16 WIB

Pewarnaan hasil tangkapan mikroskop elektron yang tunjukkan kapsid virus berwarna biru sedangkan RNA/DNA di dalamnya berwarna merah dan kuning

Intisari-online.com - Berikut adalah update terbaru jumlah kasus Covid-19 di Indonesia dan seluruh dunia.

Memantau worldometers.info, terdapat 4.745.920 kasus total di seluruh dunia.

Tercatat ada 313.767 kematian Covid-19 di seluruh dunia.

Sementara jumlah pasien yang sembuh total secara global adalah 1.827.700 pasien.

Baca Juga: Penting! Ketahuilah Panduan New Normal Berdampingan dengan Covid-19 di Tempat Umum Berikut Ini

Amerika Serikat masih menduduki peringkat pertama daftar jumlah pasien terbanyak di dunia.

Tercatat ada 1.508.090 pasien Covid-19 di Amerika, dengan penambahan kasus baru sebanyak 317.

Nomor 2 kini diduduki oleh Rusia dengan 281.752 kasus.

Penambahan kasus baru di Rusia mencapai 9.709 kasus.

Baca Juga: Obat Angkak untuk DBD dan 5 Makanan Lain Pendongkrak Trombosit

Jumlah kematian pasien Covid-19 di Rusia mencapai 2.631.

Posisi ketiga adalah Spanyol, kemudian Inggris, Brasil, Italia, Perancis, Jerman, Turki dan ditutup Iran untuk posisi 10 besar.

India kini kalahkan China, dan bertengger di posisi 11 dengan jumlah pasien 91.449.

Indonesia berada di posisi 33 di urutan jumlah kasus global.

Baca Juga: 17 Daftar Gejala Covid-19 dari yang Paling Umum hingga yang Paling Jarang, Biasanya Muncul 2 Hari hingga 2 Minggu Setelah Terpapar Virus

Jumlah pasien terkonfirmasi kini 17.514 pasien.

Terdapat penambahan pasien sebanyak 489 kasus.

Sedangkan penambahan kematian positif Covid-19 di Indonesia mencapai 59 kematian baru.

Saat ini total pasien sembuh di Indonesia adalah 4.129 pasien.

Baca Juga: Bukti Anehnya Virus Corona di Indonesia: Ada Gejala Baru Hanya Dialami Oleh Pasien Covid-19 di Indonesia, Ilmuwan Sampai Bingung Dibuatnya

Ada penambahan 218 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh.

Penambahan tersebut terkonfirmasi setelah dua kali pemeriksaan dengan polymerase chain reaction (PCR) menunjukkan negatif virus Corona.

PDP Corona Depresi dan Mencoba Bunuh Diri

Seorang pasien dalam pemantauan (PDP) melompat dari lantai empat RS Hermina, Jatinegara, Jakarta Timur pagi ini, Minggu (17/5/2020).

Baca Juga: Tidak Hanya Berbahaya Bagi Lansia, Kasus Ini Memicu Keprihatinan Serius Setelah Seorang Anak Mengalami Serangan Jantung Usai Terinfeksi Covid-19

Pasien tersebut berinisial MR berusia 72 tahun.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Hery Purnomo mengatakan berdasarkan keterangan saksi, korban melompat dari jendela ruang isolasi rumah sakit tersebut.

"Saksi yang satu ruangan dengan korban melihat korban membuka jendela langsung keluar dan langsung loncat dari lantai empat RS Hermina," kata Hery dalam keterangan tertulisnya, Minggu.

Lalu saksi lain bernama Ismail yang sedang bertugas tiba-tiba mendengar suara benda jatuh yang berbunyi cukup keras.

Baca Juga: Kisah Tragis Rakyat Korea Utara, Terpaksa Menjadi Kanibal dengan Makan Keluarganya Sendiri Gara-Gara Pemimpinnya Habiskan Uang Rakyat Untuk Hal Ini

Setelah melihat tubuh korban, Ismail langsung menghubungi aparat kepolisian.

"Penanganan terhadap korban dilakukan SOP Covid-19," ucap Herry.

Kontak bantuan

Bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.

Baca Juga: Di Tengah Covid-19 Muncul Wabah Bernama Locust-19,Pandemi Ini Diyakini Bisa Menyebabkan 30 Juta Manusia Alami Hal Mengerikan

Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup.

Anda tidak sendiri. Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.

Berikut daftar layanan konseling yang bisa Anda kontak maupun untuk mendapatkan informasi seputar pencegahan bunuh diri:

Gerakan "Into The Light"

Baca Juga: Kabar Baik, Selama Ini Ditunggu-tunggu Indonesia Akhirnya Ciptakan Obat Virus Corona, Dan Siap Dibagikan Pada Agustus Mendatang

Facebook: IntoTheLightID Twitter: @IntoTheLightID Email: intothelight.email@gmail.com Web: intothelightid.wordpress.com

Save yourself

Facebook: Save Yourselves Instagram: @saveyourselves.id Line: @vol7047h Web: saveyourselves.org

(Jimmy Ramadhan Azhari)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Seorang PDP Covid-19, Loncat dari Lantai 4 RS Hermina Jakarta Timur"

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik?Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di sini