Find Us On Social Media :

Adu Teori Konspirasi dan Permusuhan, Medan Pertempuran Terbaru Dua Negara Adikuasa di Tengah Virus Corona

By Khaerunisa, Senin, 16 Maret 2020 | 15:48 WIB

Ilustrasi perang dagang Amerika dan China. KONTAN/Fransiskus Simbolon/16/05/2019

Baca Juga: Bukan Lockdown, Tapi Pemerintah Sarankan Social Distancing untuk Cegah Penyebaran Virus Corona, Ini Perbedaan Keduanya

Kementerian luar negeri dan diplomat China telah menggunakan setiap kesempatan untuk menyerang AS, di mana Menteri Luar Negeri Wang Yi menggarisbawahi hal itu di Konferensi Keamanan Munich sebulan lalu.

Sementara banyak analis mengabaikan kritik keras Beijing sebagai reaksi berlebihan mereka sendiri, Beijing bersikeras bahwa langkah AS didasarkan pada stigma dan bermotivasi politik, yang dalam kata-kata Wang disebut sebagai hal yang "memicu kepanikan yang tidak perlu".

“Sejujurnya, pada saat krisis seperti ini, kita berharap AS untuk mengambil tempat tinggi dan menunjukkan lebih banyak dukungan untuk China. Ternyata AS terus mengejar China,” kata Yun Sun, seorang senior di Stimson Center di Washington kepada South China Morning Post.

Baca Juga: Mengenal Klorokuin Obat yang Banyak Dijual di Indonesia Ini Dipercaya Ampuh Obati Virus Corona, Begini Penjelasan Para Ahli

Sejauh ini, Presiden AS Donald Trump tidak menunjuk ke China, dan ia memuji negara itu pada hari Jumat untuk "berbagi data".

Tetapi tidak demikian halnya para pejabat tinggi dalam pemerintahannya, yang secara langsung menyalahkan Beijing karena telah melemparkan dunia ke dalam kekacauan.

Sebagai contoh, setelah China berdiam diri selama berminggu-minggu atas tawaran Gedung Putih bantuan untuk melawan virus korona, pejabat senior, termasuk Larry Kudlow, direktur Dewan Ekonomi Nasional, menyatakan kekecewaannya pada kurangnya transparansi Beijing dalam pengendalian penyakit dan kerjasama internasional.