Manfaat Labu Siam untuk Diet Ternyata Populer di Meksiko Loh! Yuk Coba Resep Labu Siam Ini Demi Turunkan Berat Badan!

Khaerunisa

Penulis

Terkandungnya berbagai manfaat pada sayuran yang satu ini membuatnya menjadi begitu populer di Meksiko untuk menurunkan berat badan

Intisari-Online.com - Tahukah Anda bahwa labu siam yang sangat mudah ditemukan di pasar tradisional Indonesia juga menjadi andalan orang Meksiko untuk diet?

Melansir dari Exotix Food, di Meksiko sayuran yang satu ini ternyata menjadi bagian penting dari diet.

Hal itu karena labu siam mampu meningkatkan tekanan darah, menghilangkan kolesterol tubuh, juga memiliki efek diuretik ringan.

Terkandungnya berbagai manfaat pada sayuran yang satu ini membuatnya menjadi begitu populer di Meksiko untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga: Inilah 6 Manfaat Labu Siam untuk Bayi, Bisa Bikin Si Kecil Pintar, Punya Tulang dan Gigi Sehat, Apa Lagi ya?

Sedikit berbeda dengan di Indonesia, sayuran berwarna kehijauan ini banyak digunakan oleh orang Meksiko dan negara Afrika dalam produk roti.

Anda yang ingin mencoba menu seperti mereka bisa mencoba membuatnya.

Tapi, kalau mau mencari aman dengan lidah kita orang Indonesia, Anda bisa menjadikan labu siam menjadi beragam menu berikut ini.

Melansir Sajian Sedap, inilah resep lezat serba labu siam yang tak boleh dilewatkan.

Baca Juga: Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan Diminta Dibatalkan oleh DPR, Sri Mulyani Siap Tarik Balik Dana Rp13,5 Triliun Ini, Dijamin akan Bikin BPJS Kesehatan Makin Ketar-ketir

1. Sayur Bening Labu Siam

Resep sederhana ini bisa menjadi andalan untuk diet menggunakan labu siam.

Meski sederhana namun kandungan gizinya lengkap, juga ramah di lidah.

Hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk membuatnya.

Selain labu siam, Anda juga perlu menyiapkan bahan-bahan lainnya, yaitu wortel, tahu cina, daun selederi, temukunci, daun salam, air, garam, dan gula pasir, bawang merah, cabai, dan tomat.

Baca Juga: Ditangkap karena Curi Kotak Amal Masjid, Bocah 15 tahun Ini Malah Membuat Warga Sedih Usai Mendengar Alasannya Mencuri, Begini Nasibnya Sekarang

Cara membuatnya yaitu:

- Rebus air, temukunci, dan daun salam sampai mendidih. Masukkan bumbu iris (bawang merah, cabai, dan tomat). Biarkan sampai layu.

-Tambahkan labu siam, wortel, garam, dan gula. Biarkan matang.

-Masukkan daun seledri. Biarkan sebentar lalu angkat.

Baca Juga: Capai 346 Kasus, Ini Alasan Jumlah Pasien yang Terinfeksi Virus Corona Meningkat Tajam di Korea Selatan

2. Labu Siam Kuah Asam

Resep yang satu ini bisa dibuat untuk makan siang.

Selain bisa diandalkan untuk diet, resep yang satu ini juga bisa bikin mata melek karena punya citarasa segar.

Untuk membuatnya hanya butuh waktu sekitar 30 menit.

Bahannya yaitu labu siam, serai, kol, kacang panjang, tomat hijau, daun bawang, air asam, kaldu ayam.

Bumbu halus yaitu terasi dan kunyit yang dibakar, bawang merah, bawnag putih, lengkuas, jahe, garam, dan gula pasir.

Baca Juga: Dikira Hanya Kutil Ternyata Kanker Kulit, Wanita yang Punya Kebiasaan Berjemur Ini Terpaksa Amputasi Telinganya dan Mengalami Tunarungu, Lalu Bagaimana Cara Berjemur yang Aman?

Cara membuatnya yaitu:

-Rebus kaldu, bumbu halus, dan serai sampai harum dan mendidih.

-Masukkan labu siam, kol, kacang panjang, tomat hijau, dan daun bawang. Aduk rata. Masak sampai matang.

-Tambahkan air asam jawa. Aduk rata.

Baca Juga: 'Bilangnya Hanya 20 Saja, Enggak Pakai Ribu', Beginilah Modus Ojek Pangkalan Kelabui Penumpang di Terminal Kalideres hingga Sempat Ada 3 Penumpang Kena Ongkos Rp450.000

Artikel Terkait